Home / BERITA

Senin, 2 Oktober 2023 - 03:28 WIT

Matret Kokop Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Teluk Bintuni

Lettu Ctp Salvator Teniwut (Danramil 1806-06/Mayado) bertindak sebagai komandan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023.

Lettu Ctp Salvator Teniwut (Danramil 1806-06/Mayado) bertindak sebagai komandan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023.

Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023 di Teluk Bintuni, Matret Kokop Ajak Mengenang dan Menghargai Nilai-Nilai Pancasila 
Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023 di Teluk Bintuni, Matret Kokop Ajak Mengenang dan Menghargai Nilai-Nilai Pancasila.

Bintuni, Mediaprorakyat.com – Dalam peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023 (01 Oktober) pada tanggal 2 Oktober 2023 pukul 08.45 WIT, upacara bendera telah diadakan di Lapangan Apel Kantor Bupati Teluk Bintuni, Jalan Perkantoran Sp 3 Distrik Manimeri, Kabupaten Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat.

Upacara ini dipimpin oleh Matret Kokop .SH. (Wakil Bupati Teluk Bintuni) sebagai inspektur upacara, dengan Lettu Ctp Salvator Teniwut (Danramil 1806-06/Mayado) bertindak sebagai komandan upacara, dan Kapten Inf. Septian D.N (Pjs. Kasdim 1806/TB) sebagai perwira upacara. Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 200 orang.

Susunan pasukan dalam upacara tersebut adalah sebagai berikut, 1 SST Kodim 1806/TB , 1 SST Yonif 763/SBA,  1 SST Sat Pol PP Teluk Bintuni dan 2 SST ASN Pemda Kabupaten Teluk Bintuni.

Turut hadir dalam kegiatan ini beberapa tokoh penting, antara lain, Drs. Frans Awak (PLT. Sekda Kab. Teluk Bintuni), Ir. I.B Putu Suratna (Asisten II Setda Kabupaten Teluk Bintuni) , Simon Dwansiba, SE (Ketua DPRD Kab. Teluk Bintuni) , Letkol Arh. Patrick Arya Bima.SIP (Dandim 1806/TB), Kapten CPM. Ajat Munajat Busairi (Dansub Denpom Teluk Bintuni), Kapten Inf Tegar (Pasiintel Brigif 26/GP)Irai Suartika (Kasat Pol PP Kab. Teluk Bintuni), Ahmad Anwar Bauw (Staf ahli Bupati Bidang Kelautan Teluk Bintuni), Drs. Haris Taher, Msi (Kadin Pemberdayaan masyarakat dan kampung Kab. Teluk Bintuni) , Jefri Papilaya (Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perijinan 1 Pintu Kab. Teluk Bintuni) , Halim Widya Wardana SS, M.Han (Kaposda BIN Teluk Bintuni) , Iptu M. Irdian (Kabag Log Polres Teluk Bintuni) , Dr. Henry Dona Kapuangan, S.Pd. MM (Kabid Kewaspadaan Nasional pada Badan Kesbangpol Teluk Bintuni), dan  Erdwin Wicaksono Jati , SH (Kasubsi Intel Kejari Teluk Bintuni)

Baca Juga  Dugaan Konflik Kepentingan dan Eksploitasi Kayu Illegal di PSN Bandara Siboru dan Pupuk Kaltim

Wakil Bupati Teluk Bintuni menyampaikan , Upacara ini menjadi momen penting untuk mengenang dan menghargai perjuangan para pendiri bangsa dalam merumuskan dasar negara Indonesia, Pancasila.

Dan dia ( Matret Kokop _red) berharap, Semua yang hadir dalam kegiatan upacara ini agar berkomitmen untuk lebih mendalami, menghayati, dan mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila sebagai dasar bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

Pantauan media ini, Kegiatan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023 (01 Oktober) berlangsung dengan aman dan lancar. [HS/TIM]

 

Share :

Baca Juga

BERITA

Kapolda Papua Barat Pimpin Sidang Kelulusan Akhir Penerimaan Polri T.A. 2025: 131 Peserta Lulus Seleksi

BERITA

DPK GMNI Universitas Nusa Putra Kecam Keras Tindakan Intoleransi di Cidahu Sukabumi
Foto: Ketua Forum Anak-anak Asli 7 Suku Teluk Bintuni, Agustinus Orocomna (Istimewa)

BERITA

Agustinus Orocomna: Anak Asli 7 Suku Minta Kuota IPDN Diumumkan Terbuka, “Semua Punya Hak yang Sama”

BERITA

Polresta Manokwari Raih Juara I Layanan Polisi 110 se-Papua Barat

BERITA

Irma Filayati Apresiasi Muslimat NU: Momentum Muharram untuk Tingkatkan Kepedulian Sosial

BERITA

Peringatan 10 Muharram, Muslimat NU Teluk Bintuni Gaungkan Semangat Sosial dan Ajakan Lindungi Anak

BERITA

DP3AKB Teluk Bintuni: Jangan Biarkan Pelaku Kekerasan Seksual Bebas Berkeliaran
Keterangan gambar: Tangkapan layar memperlihatkan penumpang Kapal Motor (KM) Fajar Mulia II berhasil diselamatkan oleh penumpang lain yang berada di atas kapal, dengan melemparkan seutas tali ke arahnya. Namun, dalam video yang beredar, terlihat kru kapal juga turut melakukan upaya pertolongan. (Istimewa)

BERITA

Penumpang KM Fajar Mulia II Tercebur di Pelabuhan Bintuni, Berhasil Diselamatkan