Satgas BKO Wartutin ketika melakukan giat pembersihan dan penanaman sayur-sayuran di lokasi Koramil Persiapan distrik Wartutin (Foto : Syber Kodim 1803/Fakfak)
FAKFAK || mediaprorakyat.com – Satuan BKO Koramil Persiapan Wartutin Kodim 1803/Fakfak, Serda Hadi dan Praka Rusman melaksanakan giat pembersihan dan penanaman sayur-sayuran antara lain ketimun, cabe dan tomat guna membantu kebutuhan dapur sehari-hari, Bertempat di Distrik Wartutin, Kabupaten Fakfak, Papua Barat, Minggu (12/07/2020).
Kegiatan bercocok tanam yang dilakukan oleh anggota Satuan BKO Koramil Persiapan Wartutin Kodim 1803/Fakfak selain untuk membantu meningkatkan kebutuhan dapur sehari-hari juga dimaksudkan untuk memotivasi warga sekitar untuk dapat memanfaatkan lahan kosong sebagai sarana untuk bercocok tanam sehingga dapat mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari.
Serda Hadi Anggota Satgas BKO Koramil Persiapan Wartutin menyampaikan kegiatan ini merupakan inisiatif dari anggota satgas dengan melihat potensi lahan kosong di samping Pos Koramil Distrik Wartutin.
“Mengingat lokasi Pasar Tradisional yang jaraknya sangat jauh, maka dengan melihat lahan kosong ini kami berpikir dari pada hanya ditumbuhi rumput liar yang membuat lingkungan menjadi tidak nyaman, alangkah baiknya jika kami bersihkan dan ditanami dengan sayur-mayur maupun tanaman seperti Cabai, Tomat yang menjadi kebutuhan sehari-hari,” Ucap Serda Hadi.
“Selain itu apabila nantinya hasilnya sudah ada maka apabila ada warga yang juga membutuhkan dapat di ambil untuk mencukupi kebutuhannya,” Tambah Hadi. (ALWI)









