Home / Berita / Hukum / Polres Teluk Bintuni / Teluk Bintuni

Selasa, 29 Juli 2025 - 20:58 WIT

Tim Macan Gunung Tangkap Pelaku Pencurian dan Penadah di Bintuni

Tampak pelaku pencurian (wajah diblur) bersama barang bukti dan Tim Macan Gunung Polres Teluk Bintuni.
(Foto: Humas Polres Teluk Bintuni / Istimewa)

Tampak pelaku pencurian (wajah diblur) bersama barang bukti dan Tim Macan Gunung Polres Teluk Bintuni. (Foto: Humas Polres Teluk Bintuni / Istimewa)

Bintuni | Mediaprorakyat.com – Tim Macan Gunung Polres Teluk Bintuni berhasil mengamankan seorang pelajar berusia 20 tahun berinisial A.B atas dugaan tindak pencurian handphone. Penangkapan dilakukan pada Selasa (29/7/2025) sekitar pukul 16.00 WIT di Pasar Sentral, Bintuni.

Kapolres Teluk Bintuni, AKBP Hari Susanto, melalui Kasat Reskrim AKP Boby Rahman menjelaskan bahwa penangkapan tersebut merupakan hasil penyelidikan intensif yang telah dilakukan sejak pagi hari oleh tim yang dipimpin oleh Ipda Yusbin.

“Selain A.B, polisi juga mengamankan seorang terduga penadah berinisial N.A, serta barang bukti berupa dua unit handphone dan dua kartu SIM,” ungkap AKP Boby, Selasa (29/7/2025).

Ia menambahkan bahwa saat ini polisi masih mencari dua unit handphone lain yang belum ditemukan. Kasus ini ditangani berdasarkan Laporan Polisi Nomor: LP/B/137/VII/2025/SPKT/POLRES TELUK BINTUNI.

A.B terancam dijerat Pasal 362 KUHP tentang pencurian, dengan ancaman hukuman maksimal lima tahun penjara.

“Sementara itu, N.A sebagai terduga penadah, apabila terbukti menerima atau menguasai barang hasil kejahatan, berpotensi dijerat Pasal 480 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal empat tahun penjara,” lanjut AKP Boby.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan aktif melaporkan segala bentuk tindak kejahatan kepada pihak berwenang.

[red/mpr/hs]

Baca Juga  Persaingan Tak Seimbang, Mama Papua Dorong Perda Perlindungan Pinang

Share :

Baca Juga

YLBH Sisar Matiti dan YLBH CCI Kolaborasi Dorong Sertifikasi Halal dan Perlindungan Hukum UMKM Papua Barat

Berita

YLBH Sisar Matiti dan CCI Dorong Sertifikasi Halal UMKM Papua Barat
Suasana rapat koordinasi Tim Satgas Pengendalian Harga Beras (PHB) Provinsi Papua Barat bersama perwakilan instansi terkait melalui Zoom Meeting dari Posko Satgas Polres Teluk Bintuni, Sabtu (25/10/2025). Rapat membahas hasil sidak harga beras yang masih di atas HET di sejumlah pasar Papua Barat.

Berita

Beras SPHP Aman, Isu Keracunan Dibantah Bulog

Berita

Dr. Henry D. Kapuangan: Pengelolaan BOS dan BOP Harus Tertib dan Transparan

Berita

Pemuda Teluk Bintuni Gelar Coffee Night Lintas Organisasi, Rayakan HUT Karang Taruna dan Sumpah Pemuda

Berita

Mahasiswa Bintuni di Manokwari Galang Dana untuk Warga Pengungsi Dua Distrik
Dalam gambar: Pimpinan Sat Narkoba Polres Teluk Bintuni bersama anggotanya saat mengamankan seorang pria mengenakan masker hitam yang kedapatan memiliki paket ganja siap edar beserta barang bukti lainnya. Foto diambil setelah pelaku diamankan di Markas Polres Teluk Bintuni, Selasa (28/10/2025). Sumber foto: Humas Polres Teluk Bintuni.

Berita

Operasi Bersinar, Satresnarkoba Bintuni Amankan Sembilan Paket Ganja dari Warga Wesiri
Keterangan Gambar: Ketua Fraksi Partai NasDem DPRA sekaligus Anggota Komisi III, Nurchalis, S.P., M.Si, berbicara dalam Diskusi Publik bertajuk “Masa Depan Pertambangan Aceh: Harapan atau Ancaman” di Banda Aceh. Dalam kesempatan itu, Nurchalis menekankan pentingnya peran pemerintah dalam menyiapkan sumber daya manusia (SDM) muda Aceh agar mampu berkompetisi dan berperan aktif di sektor pertambangan, bukan sekadar menjadi penonton di daerah sendiri.

Berita

Ketua Fraksi NasDem DPRA Dorong Pemerintah Siapkan SDM Hadapi Era Pertambangan
Polres Teluk Bintuni Amankan Puluhan Botol Miras dan Meriam Spirtus Saat Operasi Bersinar Mansinam 2025

Berita

Operasi Bersinar Mansinam 2025, Polisi Sita Miras Ilegal dan Meriam Spirtus di Bintuni