Manokwari, Mediaprorakyat.com – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan 1446 Hijriah, Fuel Terminal Pertamina Manokwari menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil gratis kepada warga yang mengisi bahan bakar di SPBU 8498304 Biryosi, Manokwari, Jumat (7/3/2025).
Sales Branch Manager Papua Barat II PT Pertamina Patra Niaga di Manokwari, Muhammad Faray, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tagline Pertamina, “Harmoni Energi Kebaikan.” Sebanyak 250 paket takjil dibagikan kepada pengendara yang mengisi BBM serta pengguna jalan yang melintas di sekitar SPBU.
“Selain di SPBU Biryosi, kami juga berencana membagikan takjil secara bergantian di SPBU lain di Manokwari dalam beberapa hari ke depan,” ujar Faray.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat atas kepercayaan dan kesetiaan mereka terhadap produk Pertamina.
Kegiatan berbagi takjil ini diharapkan dapat membawa berkah dan kebahagiaan bagi masyarakat yang menjalankan ibadah puasa.
[ARS]