Home / Berita

Senin, 7 Oktober 2024 - 14:15 WIT

Fredrik Paduai Resmi Dilantik sebagai Kepala Disdukcapil Kabupaten Teluk Bintuni

Pada Senin sore, 7 Oktober 2024, di Rumah Tamu Negara, Plt. Bupati Teluk Bintuni membacakan sumpah dan janji jabatan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Teluk Bintuni.

Pada Senin sore, 7 Oktober 2024, di Rumah Tamu Negara, Plt. Bupati Teluk Bintuni membacakan sumpah dan janji jabatan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Teluk Bintuni.

Bintuni, Mediaprorakyat.com – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kabupaten Teluk Bintuni, Matret Kokop, SH, resmi melantik Fredrik Paduai, S.Sos., MM, sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Teluk Bintuni pada Senin (07/10/2024).

Upacara pelantikan ini berlangsung di Rumah Tamu Negara (RTN) dan dihadiri oleh pimpinan OPD serta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

Dalam sambutannya, Plt. Bupati Matret Kokop menegaskan pentingnya peran Disdukcapil dalam pengelolaan data kependudukan serta pelayanan publik.

“Disdukcapil adalah garda terdepan dalam pencatatan dokumen penting yang berdampak langsung pada masyarakat, terutama menjelang Pemilukada serentak,” ujar Matret.

Wakil Bupati Teluk Bintuni dua periode itu, berharap Fredrik Paduai dapat menjalankan tugasnya dengan penuh komitmen dan tanggung jawab, terutama dalam memastikan kelancaran pembaruan data dan penerbitan KTP untuk mendukung proses demokrasi yang akan datang.

Pelantikan ini didasarkan pada Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri RI Nomor 800.1.3.3-1418 Tahun 2024, sebagai bentuk sinkronisasi kebijakan kependudukan antara pusat dan daerah.

Selain itu, Plt. Bupati juga menyampaikan rasa syukur atas kelulusan 302 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2021, serta mendorong tenaga honorer untuk memanfaatkan formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024.

Dengan dilantiknya Fredrik Paduai, diharapkan Disdukcapil Kabupaten Teluk Bintuni dapat semakin optimal dalam melayani masyarakat dan mendukung berbagai program pemerintah daerah.

[MPR]

 

Baca Juga  Piet Kasihiw Sampaikan Dirinya Dan Masyarakat Turut berdukacita Atas Meninggalkannya Mantan Karateker Bupati

Share :

Baca Juga

Berita

Bupati Cup 2025 Resmi Ditutup: Pencak Silat Teluk Bintuni Cetak Bibit Unggul Menuju Pra PON 2026 dan PON 2028

Berita

Polsek Babo Ajak Siswa SMP Negeri 1 Babo Jadi Pelopor Tertib dan Aman di Sekolah

Berita

Peduli Masyarakat, Polsek Babo Hadirkan Beras dan Sembako Murah di Distrik Babo

Berita

Wujudkan Stabilitas Pangan, Polres Fakfak dan Bapanas Lakukan Pengawasan Harga Beras

Berita

Polda Papua Barat Gelar Apel Pasukan Tanggap Darurat Bencana Hidrometereologi

Berita

Anggota DPR Papua Barat Apresiasi Langkah BNN dan Polda Berantas Narkotika di Papua Barat

Berita

Bupati Teluk Bintuni Pimpin Apel Gabungan, Tegaskan Disiplin ASN dan Percepatan Realisasi Anggaran

Berita

UNIMUTU dan UMS Teken MoU untuk Perkuat Mutu Tridarma Perguruan Tinggi Muhammadiyah