Home / BERITA

Selasa, 31 Oktober 2023 - 13:38 WIT

Bupati Teluk Bintuni Buka Kegiatan MUBES 1 HIPSO

Bintuni, Mediaprorakyat.com – Musyawarah Besar (Mubes) 1 Himpunan Pemuda-Pemudi Suku Soubg (HIPSO) telah resmi dibuka oleh Bupati Kabupaten Teluk Bintuni, Ir. Petrus Kasihiw MT, pada hari Selasa, 31 Oktober 2023.

Acara berlangsung di Gedung Serba Guna Bintuni, Kabupaten Teluk Bintuni, dan dihadiri oleh pemuda-pemudi suku Soubg, Sekretaris Panitia Mubes Oskar Ibori, serta sejumlah tamu undangan terhormat.

Dengan tema “Mewujudkan Regenerasi Yang Menjunjung Tinggi Kwalitas dan Integritas Di Tanah Steirira Teluk Bintuni,” Mubes ini bertujuan memberikan wadah bagi pemuda-pemudi suku Soubg untuk berdiskusi dan merumuskan keputusan penting yang akan berdampak pada masyarakat adat di Kabupaten Teluk Bintuni.

Dalam sambutannya, Bupati Ir. Petrus Kasihiw MT menegaskan bahwa Mubes ini merupakan langkah penting dalam mencapai perubahan, pembaharuan, serta tujuan pembangunan, keberlangsungan, dan kemajuan Kabupaten Teluk Bintuni. Beliau berharap Mubes ini akan menjadi tonggak kemajuan menuju Kabupaten Teluk Bintuni yang maju, damai, dan kompetitif.

Sementara itu, Sekretaris Panitia Mubes, Oskar Ibori, menekankan pentingnya peran pemuda Soubg dalam pemerintahan dan birokrasi daerah.

Ia juga menyuarakan hasrat untuk mempersatukan pemuda-pemudi suku Soubg dalam usaha bersama membangun Kabupaten Teluk Bintuni.

” Mubes ini akan berlangsung selama dua hari, diharapkan akan menghasilkan keputusan-keputusan strategis yang akan membawa perubahan positif bagi masyarakat adat di wilayah Kabupaten Teluk Bintuni.” jelas Ibori. [HS]

Baca Juga  Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: PSU TPS 12 Argosigemarai, Peroleh Kemenangan Telak

Share :

Baca Juga

Kasat Intel Polresta Manokwari, Antonius Firman Paribang, berdialog dengan para orang tua calon siswa di depan Kantor Dinas Pendidikan Manokwari, Rabu (3/7/2025).

BERITA

Pengamanan Ketat PPDB Manokwari, Polresta Siaga Antisipasi Lonjakan Pendaftar

BERITA

Bupati Teluk Bintuni Hadiri Pemakaman Izaac Laukoun, Sebut Sebagai Putra Terbaik Daerah

BERITA

Kapolda Papua Barat Pimpin Sidang Kelulusan Akhir Penerimaan Polri T.A. 2025: 131 Peserta Lulus Seleksi

BERITA

DPK GMNI Universitas Nusa Putra Kecam Keras Tindakan Intoleransi di Cidahu Sukabumi
Foto: Ketua Forum Anak-anak Asli 7 Suku Teluk Bintuni, Agustinus Orocomna (Istimewa)

BERITA

Agustinus Orocomna: Anak Asli 7 Suku Minta Kuota IPDN Diumumkan Terbuka, “Semua Punya Hak yang Sama”

BERITA

Polresta Manokwari Raih Juara I Layanan Polisi 110 se-Papua Barat

BERITA

Irma Filayati Apresiasi Muslimat NU: Momentum Muharram untuk Tingkatkan Kepedulian Sosial

BERITA

Peringatan 10 Muharram, Muslimat NU Teluk Bintuni Gaungkan Semangat Sosial dan Ajakan Lindungi Anak