Home / BERITA

Kamis, 24 Juni 2021 - 05:28 WIT

Ny. Friska Kasihiw Minta Pelaku Kejahatan Terhadap Anak dan Perempuan Dihukum Seberat-beratnya

Bupati Teluk Bintuni Periode 2021-2014 ,Ir.Petrus Kasihiw,MT dan Ny.Frisca Pricilia Kasihiw (Ketua TP PKK Kabupaten Teluk Bintuni)

BINTUNI || Mediaprorakyat.com – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Teluk Bintuni Ny.Friska Pricilia Kasihiw mengutuk keras tindak kekerasan terhadap anak dan perempuan yang terjadi akhir-akhir ini.

Ketua TP-PKK Kabupaten Teluk Bintuni yang baru saja di Lantik untuk kedua kalinya pada tanggal 18 Juni 2021 di Manokwari mengatakan terkait dengan peristiwa yang menimpa perempuan dan anak dalam bulan ini, dirinya sangat geram ujarnya kepada wartawan saat di konfirmasi , Kamis (24/6/2021).

” Persoalan yang terjadi akhir akhir ini, ada beberapa kasus yang terjadi sangat di sayangkan kenapa itu terjadi. Lewat media yang saya ketahui, ada dua peristiwa kasus pembunuhan di sp 5 dan kasus pemerkosaan anak di bawah umur,” sebut Istri Bupati yang juga menjabat sebagai Bunda PAUD Kabupaten Teluk Bintuni.

Menurut Ny. Kasihiw ini, dua peristiwa yang menimpa perempuan yang masih belia tersebut, sontak membuatnya geram hal ini seharusnya tidak terjadi. Di sisi lain, Ny. Kasihiw memberikan apresiasi kepada pihak Polres Teluk Bintuni dalam hal ini Satuan Res Krim, dalam menangani persoalan ini mereka bertindak cepat menangkap pelaku-pelaku yang mencederai harkat dan martabat perempuan.

” Saya salut dengan Bapak-bapak Polisi, yah walaupun lewat media, Saya mengapresiasi kinerja mereka, tidak lama pelaku dapat di tangkap, ” ujarnya.

Kata Bunda PAUD , lewat laporan yang saya terima, kepada Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Keluarga Berencana Teluk Bintuni, saya juga mengucapkan Terimakasih , karena selalu melakukan pendampingan terhadap keluarga korban.

” Saya berharap kepada pihak berwajib berdasarkan hukum yang berlaku di Negara kita, semoga para pelaku mendapatkan hukuman yang seberat-beratnya,”

Bunda PAUD juga memberikan himbauan kepada para Orang tua agar memberikan perhatian ekstra kepada anak-anak agar tidak terjadi lagi peristiwa yang tidak di inginkan.

Baca Juga  PPK Mengajak Kontraktor Agar Kerja Lebih Baik

” Saat ini kan di masa pandemi ini anak-anak sekolah melakukan proses belajar mengajar daring atau on line, jadi harus kita pantau apakah anak-anak itu benar-benar belajar atau melakukan aktivitas di luar tanggung jawabnya sebagai pelajar. Jangan sampai mereka keasyikan aktif di dunia Maya, medsos Fb, Tik tok dan lain sebagainya. Jadi kita harus dampingi mereka,” ujar Bunda PAUD yang juga memiliki anak sedang duduk di Bangku Sekolah ini.

Pada kesempatan itu juga, Ketua TP PKK Kabupaten Teluk Bintuni, Ny.Kasihiw meminta kepada tokoh-tokoh Pemerhati terhadap Perempuan Dan Anak, maupun Organisasi yang tanggap dengan hal itu. Ia mengajak agar dapat saling bertukar pikiran demi kebaikan Perempuan dan anak-anak di Kabupaten ini. Pungkasnya. (HS)

Share :

Baca Juga

Keterangan Gambar: Kabid Humas Polda Papua Barat, Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom., memberikan keterangan kepada para wartawan. Ia menyampaikan bahwa serah terima jabatan (sertijab) ini merupakan bagian dari dinamika organisasi yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat. “Polda Papua Barat berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dengan mengoptimalkan kemampuan dan kompetensi para pejabatnya,” ujarnya. (Foto: Humas Polda Papua Barat/MPR)

BERITA

Kapolda Papua Barat Pimpin Sertijab Pejabat Utama: “Papua Barat adalah Rumah Kita Bersama”
Keterangan Gambar: Wakil Ketua II DPRK Teluk Bintuni, H. Yasman Yasir, S.E., menyerahkan bantuan bahan makanan (bama) kepada Ketua Ikatan Mahasiswa, Yeremias Orocomna, S.Kom. Bantuan juga disertai dengan sumbangan dana untuk kebutuhan pulsa listrik dan pembayaran WiFi. (Foto: Istimewa)

BERITA

DPRK Teluk Bintuni Kunjungi Mahasiswa di Yogyakarta, Tanggapi Langsung Keluhan Soal Asrama
Kepala Perwakilan Ombudsman Papua Barat, Amus Atkana

BERITA

Warga Mengadu, Ombudsman Dorong Perbaikan Jalan dan Jembatan di Moskona Barat
Keterangan gambar: Terduga pelaku pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur (wajah ditutupi) tampak setelah diamankan oleh Tim Macan Gunung di Mapolres Teluk Bintuni, Rabu (9/7). Foto: Istimewa

BERITA

Polres Teluk Bintuni Tangkap Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Anak, Satu Buron Masih Dikejar

BERITA

Koruptor Masuk Bui, Kejaksaan Teluk Bintuni Kirim Dua Terpidana ke Rutan

BERITA

Pelepasan Tanah Sepihak? DLHP Tunda AMDAL PT BSP, KontraS Turun Tangan

BERITA

Gudang Senpi Ilegal di Papua Barat Terbongkar! Polda Serahkan Dua Tersangka ke Jaksa

BERITA

Audit BPK Dimulai, 18 Kendaraan Dinas Teluk Bintuni Diperiksa: Ada yang Akan Dihibahkan?