Home / BERITA

Jumat, 13 Oktober 2023 - 07:33 WIT

DPC PDI Perjuangan Kabupaten Teluk Bintuni Menggelar Pelatihan Pelatih Saksi dalam Persiapan Pemilu 2024

Foto dari Kanan : Sekretaris BSPN Cabang Felipus Kase,Ketua DPC Teluk Bintuni, Dan Topan Sarungallo, Ketua Bidang Kehormatan  Partai (PDIP) Robert Manibuy dan Kepala BSPN Cabang DPC PDIP Teluk Bintuni Apolos Betay

Foto dari Kanan : Sekretaris BSPN Cabang Felipus Kase,Ketua DPC Teluk Bintuni, Dan Topan Sarungallo, Ketua Bidang Kehormatan Partai (PDIP) Robert Manibuy dan Kepala BSPN Cabang DPC PDIP Teluk Bintuni Apolos Betay

Bintuni, Mediaprorakyat.com – Dalam persiapan menghadapi Pemilu 2024, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Teluk Bintuni akan menggelar pelatihan pelatih saksi. Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh, termasuk Ketua DPD PDIP Papua Barat, Markus Waran, dan Kepala Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) PDIP Papua Barat, Milan Kaunang.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan saksi-saksi PDI Perjuangan yang akan bertugas dalam pemilihan mendatang, kata Kepala BSPN Cabang DPC PDIP Teluk Bintuni, Apolos Betay, Jum’at (13/10/2023) di Terpadu, Bintuni.

Pada kesempatan tersebut, Senior Partai PDIP Robert Manibuy menegaskan komitmen untuk bekerja sama dengan penyelenggara Pemilu, seperti KPU dan Bawaslu, guna memastikan suksesnya tahapan Pemilu.

Selain itu, dalam agenda penjemputan para tamu dari DPD PDIP Papua Barat, Senior PDIP Robert Manibuy mengingatkan para kader dan bacaleg PDIP untuk menjaga ketertiban selama proses penjemputan.

Robert Manibuy juga sebagai Ketua Bidang Kehormatan  Partai (PDIP) , menekankan bahwa saat ini bukan saatnya berkampanye, tetapi fokus pada pelatihan dan bimbingan teknis bagi saksi-saksi PDI Perjuangan, termasuk penempatan benda-benda pemilihan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) agar tidak terjadi kesalahan.

Sosialisasi ini dihadiri oleh Ketua DPD PDIP yang juga sebagai Bupati Manokwari Selatan sebagai upaya untuk menunjukkan kedisiplinan dan kesatuan partai di PDIP Teluk Bintuni, sebut Anggota DPR Provinsi Papua Barat itu.

Pantauan media ini, rombongan penjemputan Ketua DPD PDIP Provinsi Papua Barat dan Kepala Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) PDIP Papua Barat mendapatkan pengawalan dari Sat Lantas Polres Teluk Bintuni.

Rombongan akan disambut oleh Ketua DPC Teluk Bintuni, Dan Topan Sarungallo, Kepala BSPN Cabang DPC PDIP Teluk Bintuni, Apolos Betay, Senior Partai Robert Manibuy, para calon saksi, kader, dan bacaleg PDIP Teluk Bintuni. [HS]

Baca Juga  Bupati Teluk Bintuni Keluarkan Surat Larangan Penjualan Miras Demi Keamanan Pilkada

 

Share :

Baca Juga

BERITA

Kejuaraan Nasional Motoprix “Kapolda Cup 2025” Resmi Dibuka di Manokwari

BERITA

Jaksa Agung Lakukan Perombakan Besar, Struktur Kejati Papua Barat Alami Penyegaran Total

BERITA

Kejari Teluk Bintuni Dampingi Pemkab Tertibkan 78 Kendaraan Dinas Tak Sesuai Peruntukan
Gabriel Bame (baju hijau) saat berkunjung ke SMK Negeri 1 Manokwari dan bertemu dengan para guru, wali murid, serta siswa-siswi di ruang guru. (Foto: Julius S./MPR)

BERITA

Anggota DPRK Tambrauw, Gabriel Bame, Dampingi Siswa Mendaftar di Manokwari

BERITA

Wujud Sinergi TNI-Rakyat: Jembatan Darurat Terbangun di Distrik Wamesa

BERITA

Kodim 1806/Teluk Bintuni Gelar Karya Bakti: Warga dan TNI Bersatu Jaga Lingkungan Waraitama
Keterangan foto: Kepala Perwakilan Ombudsman RI Papua Barat, Amus Atkana. (Foto: Dokumentasi pribadi/istimewa)

BERITA

Tenaga CPNS dan P3K di Sorsel Teriakkan Nasib Gaji, Ombudsman Papua Barat Minta Kepala Daerah Bertindak
Kasat Intel Polresta Manokwari, Antonius Firman Paribang, berdialog dengan para orang tua calon siswa di depan Kantor Dinas Pendidikan Manokwari, Rabu (3/7/2025).

BERITA

Pengamanan Ketat PPDB Manokwari, Polresta Siaga Antisipasi Lonjakan Pendaftar