Home / Berita / Daerah / Teluk Bintuni

Sabtu, 2 Agustus 2025 - 18:12 WIT

Menuju UDD 2026, PMI Bintuni Ajak Sinergi Lintas Pihak

PMI Teluk Bintuni Dorong Pembentukan Unit Donor Darah, 22 Kantong Terkumpul dalam Bakti Sosial BKPRMI

Bintuni | Mediaprorakyat.com — Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Teluk Bintuni terus mendorong pendirian Unit Donor Darah (UDD) sebagai langkah strategis untuk memenuhi kebutuhan darah yang aman dan berkelanjutan di wilayah tersebut.

Plt. Ketua PMI Teluk Bintuni, DR. Drs. H. Haris Tahir Kaitam, M.Si, menyampaikan hal tersebut dalam kegiatan bakti sosial yang diselenggarakan oleh Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) pada Sabtu, 2 Agustus 2025, di Masjid At-Taqwa, Kampung Argosigemerai.

“PMI sebagai pihak pendukung (by support) dalam kegiatan ini akan terus berupaya agar pada tahun 2026 Pemerintah Daerah dapat merealisasikan program pendirian Unit Donor Darah PMI,” ujar Haris, melalui keterangan tertulis yang disampaikan oleh Sekretaris PMI Teluk Bintuni, Abdul Rahma Manilet.

Abdul Rahma Manilet juga menyampaikan harapan Plt. Ketua PMI agar Pemerintah Daerah, DPRD, dan seluruh pemangku kepentingan mendukung pengesahan Peraturan Daerah tentang Penyelenggaraan Kepalangmerahan di Kabupaten Teluk Bintuni.

Dalam kegiatan donor darah yang menjadi bagian dari bakti sosial tersebut, berhasil dikumpulkan sebanyak 22 kantong darah.

“Yang bisa donor tadi hanya 22 orang,” ungkap Abdul Rahma saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp.

Selain donor darah, kegiatan juga diisi dengan khitanan massal yang diikuti oleh 40 anak dari berbagai masjid di wilayah Bintuni. Program ini menjadi wujud nyata kontribusi pemuda dalam bidang sosial dan keagamaan.

Ketua BKPRMI Teluk Bintuni, Basri Nabi, menekankan pentingnya peran aktif pemuda dalam mendorong kegiatan positif.

“Melalui kegiatan ini, pemuda masjid dapat mengembangkan bakat, keterampilan, dan mengekspresikan potensi yang dimiliki,” ujar Basri.

Apresiasi terhadap kegiatan ini juga disampaikan oleh Plt. Direktur RSUD Teluk Bintuni, Novita Panggau, yang hadir mewakili Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni. Ia menyampaikan kebanggaannya atas keterlibatan rumah sakit dalam menyediakan tenaga medis dan fasilitas kesehatan.

Baca Juga  Personel Satgas AB Moskona Disengat Lebah Saat Cari Iptu Tomi, Berhasil Dievakuasi

“Pembangunan bukan hanya pada infrastruktur, tetapi juga pada sumber daya manusia, termasuk para remaja masjid. Ini adalah bentuk kepedulian nyata demi mewujudkan Teluk Bintuni yang Serasi, Sehat, Energik, Religius, dan Maju menuju Bintuni Emas,” tegas Novita.

Sementara itu, Ketua Panitia Kegiatan, Irwan Syamsudin yang juga menjabat sebagai Ketua Bidang Relawan dan PMR PMI Teluk Bintuni, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin BKPRMI.

“Sinergi antarorganisasi sangat penting dalam kegiatan donor darah demi menjamin ketersediaan darah yang aman dan profesional,” pungkas Irwan.

Kegiatan sosial ini melibatkan kerja sama lintas organisasi seperti PMI, BKPRMI, Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), dan Lembaga Pengembangan dan Penguatan Kesehatan Masyarakat (LPPKM), sebagai wujud kolaborasi dalam membangun masyarakat yang sehat dan peduli sesama.

Seluruh informasi dalam laporan ini bersumber dari Sekretaris PMI Teluk Bintuni melalui pesan WhatsApp.

 

[red/mpr/hs]

Share :

Baca Juga

Berita

Mahasiswa Unimutu Sampaikan Aspirasi ke Wakil Ketua DPRK Teluk Bintuni

Berita

Sambut HUT ke-80, Brimob Batalyon C Pelopor Gelar Anjangsana di Bintuni
Tampak Wakil Bupati Teluk Bintuni menyematkan mahkota dan noken adat kepada Kepala Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni yang baru, sebagai simbol kehormatan dan penyambutan di Tanah Sisar Matiti. (Foto: Humas Kejari Teluk Bintuni)

Berita

Wakil Bupati Teluk Bintuni Sambut Kajari Baru dengan Prosesi Adat Tanah Sisar Matiti

Berita

Fasilitator dari Berbagai Provinsi Dukung Program GASING di Teluk Bintuni
Keterangan gambar: Kepala Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Teluk Bintuni, Dr. Henry D. Kapuangan, berjabat tangan dengan peserta usai menyematkan tanda peserta pada kegiatan Program Cakap Membaca dan Berhitung (GASING) Fase II di SMP Negeri 2 Bintuni, Senin (3/11/2025).

Berita

Teluk Bintuni Lanjutkan Program GASING untuk Tingkatkan Kompetensi Guru
Keterangan Gambar: Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan (tengah), berpose bersama jajaran pengurus Lembaga Masyarakat Adat (LMA) dan Forum Komunikasi Hak-hak Masyarakat Adat Suku Besar Sebyar usai pertemuan di Masinam Beach, Manokwari, Minggu (2/11/2025). Pertemuan tersebut membahas aspirasi masyarakat adat terkait pemerataan Dana Bagi Hasil (DBH) serta pengelolaan sumber daya migas di wilayah adat Sebyar. (Sumber foto: Narasumber)

Berita

Gubernur Dominggus Mandacan Turun Tangan! Aspirasi Masyarakat Adat Sebyar Siap Ditindaklanjuti
Pembinaan Asrama Mahasiswa Sorong Selatan di Manokwari Bentuk Karakter dan Disiplin Generasi Penerus 📸 Sesi foto bersama pembina, senior, dan mahasiswa baru Asrama Mahasiswa Sorong Selatan di Manokwari. (Foto: JS/MPR)

Berita

Asrama Sorong Selatan Gelar Pembinaan: Bekal Disiplin dan Tanggung Jawab bagi Generasi Muda
Pusat Penelitian Bahasa dan Budaya UNIPA Gelar Pelatihan Merajut Noken Papua: Lestarikan Warisan Budaya di Kalangan Mahasiswa Keterangan foto: Suasana kegiatan pelatihan merajut noken di Fakultas Sastra dan Budaya Universitas Papua (UNIPA), Manokwari.

Berita

Pusat Penelitian Bahasa dan Budaya UNIPA Lestarikan Kearifan Lokal Lewat Pelatihan Noken