Home / Berita

Selasa, 12 November 2019 - 07:07 WIT

Bupati Abdul Faris Umlati Membuka Festival Gemari Makan Ikan di Raja Ampat

Bupati Abdul Faris Umlati Membuka Festival Gemari Makan Ikan di Raja Ampat

RAJA AMPAT | mediaprorakyat.com – Pemerintah Kabupaten Raja Ampat dalam rangka menyongsong Hari Ikan Nasional (Harkatnas) yang jatuh pada 21 November 2019 kedepan, maka Bupati menyenabgkan menggelar festival Gemari Makan Ikan di Raja Ampat 2019. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Bupati Raja Ampat, Abdul Faris Umlati, SE, di lokasi pantai Waisai Torang Cinta (WTC), Selasa (12/112019), dini hari.

Bupati Abdul Faris Umlati (AFU) dalam sambutannya mengatakan, masyarakat Raja Ampat harus bangga karena telah memperkenalkan pariwisatanya di penjuru dunia.

“Kita harus bangga, sebagai masyarakat Raja Ampat, karena kita sudah memperkenalkan pariwisata Raja Ampat di penjuru dunia. Tidak hanya itu, Raja Ampat juga dikenal dengan keindahan bawa lautnya serta melimpah dengan hasil laut yang menjadi lumbung kebutuhan bagi masyarakat Raja Ampat,” tutur bupati AFU

Ia menambahkan Festival Gemarikan ini dilakukan, sekaligus mengajak masyarakat untuk memperkenalkan ikan sebagai salah satu bahan pangan dan meningkatkan komsumsi ikan sebagai sumber protein yang menyehatkan.

Bupati AFU mengakui, di kabupaten Raja Ampat melimpah dengan hasil lautnya termasuk ikan, lantaran Raja Ampat merupakan daerah kepulauan yang terdiri dari 80 persen adalah laut.
“Kalau berbicara makan ikan, itu adalah makanan pokok orang Raja Ampat, orang Raja Ampat sudah tau makan ikan dari mulai belajar makan sejak masih bayi, jadi kalau bilang gemar makan ikan, orang Raja Ampat setiap hari makan ikan, bahkan makan ikan yang segar-segar lagi,” tandas bupati AFU.

Bupati juga ikut menegaskan, pemerintah pusat telah mencanangkan Hari Ikan Nasional (Harkatnas) yang jatuh pada setiap tanggal 21 November.
Oleh sebab itu kesadaran masyarakat guna memperkenalkan ikan sebagai salah satu bahan pangan serta mengajak masyarakat mulai mengonsumsi ikan yang menjadi salah satu sumber protein penting, perlu ditingkatkan. Tutup (ma)

Baca Juga  Pemusnahan Sopi di MBD Hanya Pencitraan Politik

Share :

Baca Juga

Berita

Mahasiswa Unimutu Sampaikan Aspirasi ke Wakil Ketua DPRK Teluk Bintuni

Berita

Sambut HUT ke-80, Brimob Batalyon C Pelopor Gelar Anjangsana di Bintuni
Tampak Wakil Bupati Teluk Bintuni menyematkan mahkota dan noken adat kepada Kepala Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni yang baru, sebagai simbol kehormatan dan penyambutan di Tanah Sisar Matiti. (Foto: Humas Kejari Teluk Bintuni)

Berita

Wakil Bupati Teluk Bintuni Sambut Kajari Baru dengan Prosesi Adat Tanah Sisar Matiti

Berita

Fasilitator dari Berbagai Provinsi Dukung Program GASING di Teluk Bintuni
Keterangan gambar: Kepala Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Teluk Bintuni, Dr. Henry D. Kapuangan, berjabat tangan dengan peserta usai menyematkan tanda peserta pada kegiatan Program Cakap Membaca dan Berhitung (GASING) Fase II di SMP Negeri 2 Bintuni, Senin (3/11/2025).

Berita

Teluk Bintuni Lanjutkan Program GASING untuk Tingkatkan Kompetensi Guru
Keterangan Gambar: Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan (tengah), berpose bersama jajaran pengurus Lembaga Masyarakat Adat (LMA) dan Forum Komunikasi Hak-hak Masyarakat Adat Suku Besar Sebyar usai pertemuan di Masinam Beach, Manokwari, Minggu (2/11/2025). Pertemuan tersebut membahas aspirasi masyarakat adat terkait pemerataan Dana Bagi Hasil (DBH) serta pengelolaan sumber daya migas di wilayah adat Sebyar. (Sumber foto: Narasumber)

Berita

Gubernur Dominggus Mandacan Turun Tangan! Aspirasi Masyarakat Adat Sebyar Siap Ditindaklanjuti
Pembinaan Asrama Mahasiswa Sorong Selatan di Manokwari Bentuk Karakter dan Disiplin Generasi Penerus 📸 Sesi foto bersama pembina, senior, dan mahasiswa baru Asrama Mahasiswa Sorong Selatan di Manokwari. (Foto: JS/MPR)

Berita

Asrama Sorong Selatan Gelar Pembinaan: Bekal Disiplin dan Tanggung Jawab bagi Generasi Muda
Pusat Penelitian Bahasa dan Budaya UNIPA Gelar Pelatihan Merajut Noken Papua: Lestarikan Warisan Budaya di Kalangan Mahasiswa Keterangan foto: Suasana kegiatan pelatihan merajut noken di Fakultas Sastra dan Budaya Universitas Papua (UNIPA), Manokwari.

Berita

Pusat Penelitian Bahasa dan Budaya UNIPA Lestarikan Kearifan Lokal Lewat Pelatihan Noken