Bintuni | Mediaprorakyat.com — Anggota DPR Provinsi Papua Barat, H. Asri, ST, memberikan apresiasi terhadap langkah Badan Narkotika Nasional (BNN) Papua Barat bersama Direktorat Reserse Narkoba Polda Papua Barat dalam upaya memberantas dan mengentaskan kawasan rawan narkotika di wilayah Papua Barat.
Menurut H. Asri, kegiatan tersebut merupakan bentuk sinergi positif antarinstansi dalam menjaga masa depan generasi muda Papua Barat dari bahaya penyalahgunaan narkotika. Ia berharap program seperti ini dapat dilakukan secara terpadu, berkelanjutan, dan menyeluruh di seluruh wilayah provinsi.
“Kami sangat mendukung langkah BNN dan Polda Papua Barat dalam memberantas narkoba. Kegiatan seperti ini harus dilakukan secara kontinu agar generasi muda kita terhindar dari jerat narkoba,” ujar H. Asri, ST, di Bintuni, Jumat (7/11/2025).
Politisi muda dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang juga menjabat sebagai Sekretaris DPW PPP Papua Barat itu turut mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mendukung upaya pemerintah dan aparat penegak hukum dalam memerangi peredaran narkoba di daerah.
“Peran serta masyarakat sangat penting. Tanpa dukungan dan kesadaran bersama, sulit untuk menciptakan lingkungan yang benar-benar bebas dari narkoba,” tambahnya.
[red/mpr/hs]









