Home / Berita / Manokwari

Jumat, 27 Juni 2025 - 01:22 WIT

Mahasiswa Jayawijaya Aksi di Pasar Wosi: Galang Dana Sambil Bersih-Bersih Lingkungan

Terlihat kegiatan kerja fisik di Pasar Sentral Wosi pada Kamis, 26 Juni. (Foto: Gery Yoman/MPR)

Terlihat kegiatan kerja fisik di Pasar Sentral Wosi pada Kamis, 26 Juni. (Foto: Gery Yoman/MPR)

Manokwari | Mediaprorakyat.com – Dalam rangka menyukseskan kegiatan Rapat Umum Anggota (RUA), Panitia Koordinator Wilayah (Korwil) Kabupaten Jayawijaya Kota Studi Manokwari menggelar aksi penggalangan dana sekaligus kegiatan bersih-bersih di area jalan masuk Pasar Wosi, Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat, pada Kamis (26 /6/2025).

Aksi ini diikuti oleh sejumlah anggota Korwil Jayawijaya dan dipusatkan di pintu masuk Pasar Wosi, salah satu titik strategis yang padat aktivitas masyarakat. Kegiatan ini mencerminkan kepedulian mahasiswa terhadap isu kebersihan lingkungan sekaligus menunjukkan semangat solidaritas untuk mendukung agenda internal organisasi.

Ketua Panitia RUA, Nason Mulait, menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota yang hadir dan berpartisipasi aktif dalam kegiatan tersebut.

“Saya mengucapkan banyak terima kasih atas kekompakan dan semangat kebersamaan seluruh anggota Korwil Jayawijaya, dari awal hingga akhir kegiatan. Aksi ini berjalan dengan aman, lancar, dan nyaman,” ujar Nason kepada wartawan usai kegiatan.

Lebih lanjut, Nason menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kontribusi mahasiswa dalam mengatasi persoalan lingkungan, khususnya terkait sampah organik dan anorganik yang kerap menjadi keluhan masyarakat sekitar pasar.

“Kami berharap Pemerintah Kabupaten Manokwari dapat lebih aktif menyediakan fasilitas seperti tempat sampah di dalam pasar dan melakukan pemantauan kebersihan secara rutin,” tambahnya.

Aksi sosial ini juga mendapat respons positif dari masyarakat sekitar. Warga menyadari pentingnya kolaborasi antara pemerintah, mahasiswa, dan komunitas lainnya dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Melalui kegiatan ini, Panitia RUA tidak hanya menghimpun dana untuk kelancaran kegiatan organisasi, tetapi juga mengajak masyarakat dan pemerintah bersama-sama menciptakan lingkungan pasar yang sehat, aman, dan nyaman di Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat.

[red/gy/mpr]

Baca Juga  Kericuhan dan Tegangnya Proses Pleno Pemilu di Teluk Bintuni: Protes Massa dan Tantangan KPU

Share :

Baca Juga

Berita

Momentum Otsus Papua: UNIMUTU Perkuat Komitmen untuk OAP
Keterangan Gambar: Kasi Propam Polres Teluk Bintuni Iptu Rico Baware, S.IP., bersama Kasat Lantas Iptu Yusuf Manilet melakukan pengecekan kendaraan bermotor milik personel saat penertiban internal dalam rangka Operasi Zebra Mansinam 2025 di halaman Mapolres Teluk Bintuni.

Berita

Polres Teluk Bintuni Tertibkan Kendaraan Personel dalam Operasi Zebra Mansinam 2025

Berita

UNIMUTU Mantapkan Langkah sebagai Kampus Adat, Rektor Audiensi dengan Wamen Dikti
Keterangan Gambar: Kapolres Teluk Bintuni, AKBP Hari Sutanto, S.I.K., menyematkan pita operasi kepada perwakilan personel sebagai tanda dimulainya Operasi Zebra Mansinam 2025. Penyematan ini menjadi simbol resmi dimulainya pelaksanaan operasi yang bertujuan meningkatkan disiplin berlalu lintas serta mewujudkan keamanan dan keselamatan di wilayah Kabupaten Teluk Bintuni. (Foto: Humas Polres Teluk Bintuni)

Berita

Tujuh Pelanggaran Jadi Sasaran Utama Operasi Zebra Mansinam 2025 di Teluk Bintuni
DPRA Soroti Infrastruktur sebagai Kunci Ekonomi dan Mendesak Penanganan Banjir Kronis Tripa di Nagan Raya

Berita

Nurchalis: Infrastruktur Kunci Ekonomi Aceh

Berita

P2TIM Bintuni Buka Akses Informasi Lewat Open House, Pemerintah Beri Dukungan Penuh

Berita

Kadisdikbudpora Teluk Bintuni Resmi Buka PORSENI SMAN 1 Bintuni 2025
https://mediaprorakyat.com/2025/11/15/dinas-pertanian-teluk-bintuni-gelar-bimtek-tingkatkan-kapasitas-peternak-oap/

Berita

Dinas Pertanian Teluk Bintuni Gelar Bimtek Tingkatkan Kapasitas Peternak OAP