Home / Berita / Teluk Bintuni

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:34 WIT

Respons Cepat! Pemkab Teluk Bintuni Salurkan Whiteboard untuk SD YPPK Santo Andreas

Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, S.E., M.H., mengunjungi sekolah di Distrik Aroba dan berbincang dengan salah satu tenaga pendidik di SD YPPK Santo Andreas, Maria Jaso, A.Md., pada 10 Maret 2025.

Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, S.E., M.H., mengunjungi sekolah di Distrik Aroba dan berbincang dengan salah satu tenaga pendidik di SD YPPK Santo Andreas, Maria Jaso, A.Md., pada 10 Maret 2025.

Bintuni, Mediaprorakyat.com – Dinas Pendidikan, Pemuda, Kebudayaan, dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Teluk Bintuni dengan cepat merespons kebutuhan sarana pendidikan dengan menyalurkan enam unit whiteboard beserta penghapusnya ke Sekolah Dasar YPPK Santo Andreas di Distrik Aroba.

Bantuan ini merupakan tindak lanjut dari kunjungan Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, pada 10 Maret 2025. Saat itu, Bupati melintas di daerah tersebut dalam rangka menghadiri kunjungan kerja Pangdam XVIII/Kasuari dalam kegiatan TMMD ke-123 oleh Kodim 1806/TB di Distrik Fafurwar.

Kepala Dinas Dikpora Teluk Bintuni, Henry Kapuangan, langsung menindaklanjuti kebutuhan sekolah dengan menyalurkan bantuan tersebut pada Kamis malam (13/3/2025).

Salah satu tenaga pendidik di SD YPPK Santo Andreas, Maria Jaso, A.Md., menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasihnya kepada Bupati Teluk Bintuni serta pihak Dikpora atas perhatian yang diberikan terhadap fasilitas pendidikan di sekolah mereka.

“Dengan adanya bantuan ini, diharapkan proses belajar mengajar di SD YPPK Santo Andreas semakin optimal dan memberikan manfaat bagi para siswa serta tenaga pendidik,” ujarnya dalam rekaman video yang diterima Mediaprorakyat.com pada Jumat (14/3/2025).

Bantuan ini menjadi langkah nyata pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Teluk Bintuni, khususnya bagi sekolah-sekolah yang masih membutuhkan sarana pendukung pembelajaran.

Tampak whiteboard yang telah didistribusikan oleh Dinas Pendidikan, Pemuda, Kebudayaan, dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Teluk Bintuni sebagai respons cepat terhadap kebutuhan sarana pendidikan. Diketahui Sebanyak enam unit whiteboard beserta penghapusnya disalurkan ke Sekolah Dasar YPPK Santo Andreas di Distrik Aroba.
Tampak whiteboard yang telah didistribusikan oleh Dinas Pendidikan, Pemuda, Kebudayaan, dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Teluk Bintuni sebagai respons cepat terhadap kebutuhan sarana pendidikan. Diketahui Sebanyak enam unit whiteboard beserta penghapusnya disalurkan ke Sekolah Dasar YPPK Santo Andreas di Distrik Aroba.

[HS]

 

Baca Juga  Bupati Teluk Bintuni Memimpin Upacara Pelepasan Jenazah Ketua KPU, Lukman Hasan"

Share :

Baca Juga

Berita

Polsek Babo Ajak Siswa SMP Negeri 1 Babo Jadi Pelopor Tertib dan Aman di Sekolah

Berita

Peduli Masyarakat, Polsek Babo Hadirkan Beras dan Sembako Murah di Distrik Babo

Berita

Wujudkan Stabilitas Pangan, Polres Fakfak dan Bapanas Lakukan Pengawasan Harga Beras

Berita

Polda Papua Barat Gelar Apel Pasukan Tanggap Darurat Bencana Hidrometereologi

Berita

Anggota DPR Papua Barat Apresiasi Langkah BNN dan Polda Berantas Narkotika di Papua Barat

Berita

Bupati Teluk Bintuni Pimpin Apel Gabungan, Tegaskan Disiplin ASN dan Percepatan Realisasi Anggaran

Berita

UNIMUTU dan UMS Teken MoU untuk Perkuat Mutu Tridarma Perguruan Tinggi Muhammadiyah

Berita

Bupati Yohanis Manibuy: HIMPAUDI Harus Perkuat Ekosistem Pendidikan Anak Usia Dini