Home / Berita

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:47 WIT

AHY Serahkan Dukungan Resmi untuk Abdul Faris Umlati dan Petrus Kasihiw di Papua Barat Daya 2024

Calon Gubernur Papua Barat Daya (PBD), Abdul Faris Umlati, memberikan sambutan seusai menerima rekomendasi dari Ketua Umum Partai Demokrat, AHY. Rekomendasi tersebut diberikan kepada Abdul Faris Umlati dan Petrus Kasihiw untuk Pilkada Papua Barat Daya 2024. (Istimewa)

Calon Gubernur Papua Barat Daya (PBD), Abdul Faris Umlati, memberikan sambutan seusai menerima rekomendasi dari Ketua Umum Partai Demokrat, AHY. Rekomendasi tersebut diberikan kepada Abdul Faris Umlati dan Petrus Kasihiw untuk Pilkada Papua Barat Daya 2024. (Istimewa)

Jakarta, Mediaprorakyat.com – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), terus menunjukkan dukungannya kepada para bakal pasangan calon (paslon) kepala daerah menjelang Pilkada serentak 2024. Pada Rabu (25/7/2024), sekitar pukul 17.00 WIB, AHY menyerahkan surat rekomendasi kepada sejumlah kader utama Partai Demokrat di Kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat.

Kepala Badan Komunikasi Strategis Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, menyatakan bahwa rekomendasi kali ini diberikan kepada kandidat dari berbagai latar belakang, termasuk birokrat, aktivis, dan pengusaha. Salah satu pasangan calon yang mendapat dukungan resmi adalah Abdul Faris Umlati, SE, M.Pd sebagai calon Gubernur Papua Barat Daya (PBD) dan Dr. Ir. Petrus Kasihiw, MT sebagai calon Wakil Gubernur. Pasangan ini akan bertarung dalam Pilkada PBD pada 27 November 2024 mendatang.

Penyerahan dukungan ini ditandai dengan pemberian Surat Keputusan Format Parpol B1.KWK Partai Demokrat oleh AHY kepada pasangan dengan jargon “API” tersebut di Auditorium Yudhoyono, Kantor DPP Partai Demokrat Jakarta pada Kamis (25/7/2024) sore. Surat Keputusan DPP Partai Demokrat No: 92/SK-PILKADA/DPP.PD/VII/2024 menegaskan persetujuan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Papua Barat Daya.

Dukungan penuh dari AHY menunjukkan komitmen Partai Demokrat untuk memenangkan pasangan Abdul Faris Umlati dan Petrus Kasihiw di Pilkada PBD 2024. Selain Demokrat yang memiliki 5 kursi di DPRD PBD, dukungan dari NasDem dengan 4 kursi serta partai-partai lainnya seperti Hanura, PSI, dan Perindo juga diharapkan akan segera menyusul.

Penyerahan surat rekomendasi ini sekaligus menepis berbagai isu yang sebelumnya mengaitkan rekomendasi Demokrat dengan paslon lain. Dukungan kuat dari AHY menunjukkan komitmen Partai Demokrat untuk memenangkan pasangan Abdul Faris Umlati dan Petrus Kasihiw di Pilkada PBD mendatang. [HS]

Baca Juga  462 Calon Bintara dan Tamtama dari Polres Teluk Bintuni Ikuti Tahapan Seleksi di Polda Papua Barat

Share :

Baca Juga

Berita

Mahasiswa Unimutu Sampaikan Aspirasi ke Wakil Ketua DPRK Teluk Bintuni

Berita

Sambut HUT ke-80, Brimob Batalyon C Pelopor Gelar Anjangsana di Bintuni
Tampak Wakil Bupati Teluk Bintuni menyematkan mahkota dan noken adat kepada Kepala Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni yang baru, sebagai simbol kehormatan dan penyambutan di Tanah Sisar Matiti. (Foto: Humas Kejari Teluk Bintuni)

Berita

Wakil Bupati Teluk Bintuni Sambut Kajari Baru dengan Prosesi Adat Tanah Sisar Matiti

Berita

Fasilitator dari Berbagai Provinsi Dukung Program GASING di Teluk Bintuni
Keterangan gambar: Kepala Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Teluk Bintuni, Dr. Henry D. Kapuangan, berjabat tangan dengan peserta usai menyematkan tanda peserta pada kegiatan Program Cakap Membaca dan Berhitung (GASING) Fase II di SMP Negeri 2 Bintuni, Senin (3/11/2025).

Berita

Teluk Bintuni Lanjutkan Program GASING untuk Tingkatkan Kompetensi Guru
Keterangan Gambar: Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan (tengah), berpose bersama jajaran pengurus Lembaga Masyarakat Adat (LMA) dan Forum Komunikasi Hak-hak Masyarakat Adat Suku Besar Sebyar usai pertemuan di Masinam Beach, Manokwari, Minggu (2/11/2025). Pertemuan tersebut membahas aspirasi masyarakat adat terkait pemerataan Dana Bagi Hasil (DBH) serta pengelolaan sumber daya migas di wilayah adat Sebyar. (Sumber foto: Narasumber)

Berita

Gubernur Dominggus Mandacan Turun Tangan! Aspirasi Masyarakat Adat Sebyar Siap Ditindaklanjuti
Pembinaan Asrama Mahasiswa Sorong Selatan di Manokwari Bentuk Karakter dan Disiplin Generasi Penerus 📸 Sesi foto bersama pembina, senior, dan mahasiswa baru Asrama Mahasiswa Sorong Selatan di Manokwari. (Foto: JS/MPR)

Berita

Asrama Sorong Selatan Gelar Pembinaan: Bekal Disiplin dan Tanggung Jawab bagi Generasi Muda
Pusat Penelitian Bahasa dan Budaya UNIPA Gelar Pelatihan Merajut Noken Papua: Lestarikan Warisan Budaya di Kalangan Mahasiswa Keterangan foto: Suasana kegiatan pelatihan merajut noken di Fakultas Sastra dan Budaya Universitas Papua (UNIPA), Manokwari.

Berita

Pusat Penelitian Bahasa dan Budaya UNIPA Lestarikan Kearifan Lokal Lewat Pelatihan Noken