Home / Berita

Rabu, 26 Juni 2024 - 04:32 WIT

Pesona Mangrove dan Edukasi Bela Negara: Jambore Hizbul Wathon Bintuni Tarik Minat Generasi Muda Papua Barat!

Ketua Kwarda Hizbul Wathon Teluk Bintuni, Daramatasia (foto: Istimewa)

Ketua Kwarda Hizbul Wathon Teluk Bintuni, Daramatasia (foto: Istimewa)

Bintuni, Mediaprorakyat.com – Hari ketiga Jambore Wilayah I Hizbul Wathon di Teluk Bintuni diisi dengan kegiatan wisata alam hutan mangrove di Kampung Masina. Pada Rabu (26/6/2024), para peserta juga mengikuti berbagai kegiatan edukatif, seperti Materi Bela Negara, Pengenalan Kuliner Khas Bintuni, serta Pentas Seni.

Jambore Wilayah I Hizbul Wathon di Bintuni: Edukasi dan Wisata Alam Mangrove

Ketua Kwarwil Daerah Hizbul Wathon Teluk Bintuni, Daramatasia, menjelaskan bahwa kegiatan ini dirancang untuk mengenalkan kekayaan alam kepada peserta, selain dari aspek belajar dan bermain. “Kampung Masina dipilih karena keindahan dan kesuburan hutan mangrove yang ada di sana,” ujarnya.

Kepala Kampung Masina, Maida Fimbay, menambahkan bahwa Kampung Masina memiliki nilai historis yang mendalam. “Nama ‘Masina’ adalah akronim dari ‘Masyarakat Indonesia,’ yang menunjukkan keterbukaan kampung ini untuk semua orang,” katanya.

Jambore ini juga dihadiri oleh peserta dari Kabupaten Sorong, yang menikmati keindahan hutan mangrove dan merasakan keagungan ciptaan Tuhan secara langsung. Para peserta dari perwakilan sekolah-sekolah diminta untuk mempresentasikan fungsi dan manfaat hutan mangrove terhadap keberlangsungan makhluk hidup.

Jambore Wilayah I Hizbul Wathon di Bintuni: Edukasi dan Wisata Alam Mangrove
Jambore Wilayah I Hizbul Wathon di Bintuni: Edukasi dan Wisata Alam Mangrove

Pembukaan Resmi oleh Abdul Fatah

Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan Pemprov Papua Barat, Abdul Fatah, secara resmi membuka kegiatan Jambore Wilayah I Hizbul Wathon di bumi perkemahan Muhammadiyah Tisay Teluk Bintuni pada Senin (24/6/2024). Dalam sambutannya, Abdul Fatah menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh kader Hizbul Wathon se-Papua Barat dan berharap kedatangan mereka dapat mempertegas peran Muhammadiyah sebagai gerakan rahmatan lil alamin.

Ketua Panitia, Daramatasia, menjelaskan bahwa Jambore Wilayah I ini merupakan bagian dari upaya Gerakan Kepanduan Hizbul Wathon untuk mengembangkan visi Muhammadiyah dalam pendidikan anak, remaja, dan pemuda. Kegiatan ini diharapkan dapat membentuk karakter muslim yang sebenar-benarnya dan siap menjadi kader Persyarikatan, Umat, dan Bangsa.

Baca Juga  Manobi Tutup Turnamen Tenis Meja dan Bulu Tangkis Bupati Cup Teluk Bintuni 2025

Jambore Wilayah I tidak hanya menjadi ajang pertemuan bagi anggota Hizbul Wathon dari seluruh Papua Barat, tetapi juga sebagai forum konsolidasi gerakan. Kegiatan ini melibatkan peserta dari berbagai tingkat, termasuk Pandu Pengenal, Pandu Penghela, dan Pandu Penuntun. Selama empat hari, peserta akan mengikuti berbagai kegiatan seperti lomba, edukasi, serta seni dan budaya yang dirancang untuk meningkatkan kemandirian, keterampilan, ilmu pengetahuan, dan teknologi.

Daramatasia juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara ini, termasuk Pemerintah Daerah Kabupaten Teluk Bintuni, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Papua Barat, serta donatur lainnya.

Jambore Wilayah I Gerakan Kepanduan Hizbul Wathon Papua Barat 2024 ini bertujuan untuk membentuk watak, meningkatkan sikap kemandirian, serta mengamalkan kode kehormatan Pandu HW yaitu Janji dan Undang-Undang Kepanduan Hizbul Wathon. Dengan semangat “Fastabiqul Khoirat”, seluruh peserta diharapkan dapat mengambil banyak manfaat dari kegiatan ini dan terus berkontribusi positif bagi masyarakat.

Gerakan kepanduan Hizbul Wathon dijelaskan sebagai sistem pendidikan nonformal yang membantu dan melengkapi pendidikan formal. Gerakan ini bertujuan membentuk watak, karakter, dan kepribadian generasi muda bangsa berdasarkan Quran dan Sunnah untuk mewujudkan masyarakat yang madani.

Sambungnya, Sebagai kegiatan ekstrakurikuler di luar sekolah, Hizbul Wathon menjadi tempat menempa keterampilan, memupuk jiwa disiplin, dan membina semangat kebersamaan, serta menjadi wahana untuk mewujudkan warga bangsa yang berkepribadian, berwatak, dan memiliki jiwa bela negara, tutup Daramatasia. [TIM/HS]

Share :

Baca Juga

Berita

Mahasiswa Unimutu Sampaikan Aspirasi ke Wakil Ketua DPRK Teluk Bintuni

Berita

Sambut HUT ke-80, Brimob Batalyon C Pelopor Gelar Anjangsana di Bintuni
Tampak Wakil Bupati Teluk Bintuni menyematkan mahkota dan noken adat kepada Kepala Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni yang baru, sebagai simbol kehormatan dan penyambutan di Tanah Sisar Matiti. (Foto: Humas Kejari Teluk Bintuni)

Berita

Wakil Bupati Teluk Bintuni Sambut Kajari Baru dengan Prosesi Adat Tanah Sisar Matiti

Berita

Fasilitator dari Berbagai Provinsi Dukung Program GASING di Teluk Bintuni
Keterangan gambar: Kepala Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Teluk Bintuni, Dr. Henry D. Kapuangan, berjabat tangan dengan peserta usai menyematkan tanda peserta pada kegiatan Program Cakap Membaca dan Berhitung (GASING) Fase II di SMP Negeri 2 Bintuni, Senin (3/11/2025).

Berita

Teluk Bintuni Lanjutkan Program GASING untuk Tingkatkan Kompetensi Guru
Keterangan Gambar: Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan (tengah), berpose bersama jajaran pengurus Lembaga Masyarakat Adat (LMA) dan Forum Komunikasi Hak-hak Masyarakat Adat Suku Besar Sebyar usai pertemuan di Masinam Beach, Manokwari, Minggu (2/11/2025). Pertemuan tersebut membahas aspirasi masyarakat adat terkait pemerataan Dana Bagi Hasil (DBH) serta pengelolaan sumber daya migas di wilayah adat Sebyar. (Sumber foto: Narasumber)

Berita

Gubernur Dominggus Mandacan Turun Tangan! Aspirasi Masyarakat Adat Sebyar Siap Ditindaklanjuti
Pembinaan Asrama Mahasiswa Sorong Selatan di Manokwari Bentuk Karakter dan Disiplin Generasi Penerus 📸 Sesi foto bersama pembina, senior, dan mahasiswa baru Asrama Mahasiswa Sorong Selatan di Manokwari. (Foto: JS/MPR)

Berita

Asrama Sorong Selatan Gelar Pembinaan: Bekal Disiplin dan Tanggung Jawab bagi Generasi Muda
Pusat Penelitian Bahasa dan Budaya UNIPA Gelar Pelatihan Merajut Noken Papua: Lestarikan Warisan Budaya di Kalangan Mahasiswa Keterangan foto: Suasana kegiatan pelatihan merajut noken di Fakultas Sastra dan Budaya Universitas Papua (UNIPA), Manokwari.

Berita

Pusat Penelitian Bahasa dan Budaya UNIPA Lestarikan Kearifan Lokal Lewat Pelatihan Noken