Home / BERITA

Jumat, 10 Mei 2024 - 04:06 WIT

Warga Pasuruan Jawa Timur Dukung Syahruddin Makki untuk Posisi Wakil Bupati Manokwari

Warga Pasuruan Manokwari (Foto: Tim)

Warga Pasuruan Manokwari (Foto: Tim)

Manokwari, Mediaprorakyat.com – Warga asal Pasuruan Jawa Timur yang berdomisili di Kabupaten Manokwari secara resmi menyatakan dukungan mereka terhadap Syahruddin Makki untuk mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Kabupaten Manokwari dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan datang pada tahun 2024.

Murthado, seorang tokoh masyarakat asal Pasuruan yang kini menetap di Manokwari, menyampaikan alasan dukungan mereka kepada Syahruddin Makki. “Beliau ini saya kenal sebagai orang baik dan memiliki kemampuan di bidang ekonomi yang luar biasa. Ini alasan kenapa kami menganggapnya cocok untuk menjadi Calon Wakil Bupati Manokwari,” ujar Murthado pada Kamis (9/5/2024).

Syahruddin Makki, yang merupakan tokoh asal Sulawesi Selatan, memiliki latar belakang yang kuat di dunia politik dan bisnis. Ia dikenal sebagai pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta pemilik usaha air kemasan Aquavit yang berbasis di Manokwari. Ia juga pernah menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Papua Barat.

Menurut Murtadho, pemilik warung makan di kawasan Sanggeng Manokwari, pengalaman Syahruddin Makki dalam sektor UMKM menjadi nilai tambah yang signifikan. “Bapak Syahruddin Makki ini sangat berpengalaman di bidang ekonomi, terutama di sektor UMKM. Hal ini sangat penting karena Manokwari membutuhkan sosok yang memahami pengembangan ekonomi,” jelasnya.

Menjelang Pilkada Manokwari, sejumlah tokoh mulai muncul untuk mendaftarkan diri di partai politik sebagai calon Bupati Manokwari. Namun, hingga saat ini, belum ada yang secara resmi mendeklarasikan diri sebagai calon Wakil Bupati Manokwari.

Haji Herman Solo, Ketua Tim Relawan, mengungkapkan bahwa pihaknya berencana untuk mendaftarkan Syahruddin Makki sebagai Calon Wakil Bupati Manokwari dalam waktu dekat. “Rencana dalam waktu dekat, kami akan daftarkan Pak Haji Syahruddin Makki sebagai Calon Wakil Bupati Manokwari di DPC PDIP Manokwari,” ujarnya.

Baca Juga  Syarifuddin Sambut Tugas Baru di Papua Barat dengan Ritual Adat, Janji Penegakan Hukum Berhati Nurani

Dengan dukungan yang terus bertambah, kehadiran Syahruddin Makki sebagai Calon Wakil Bupati Manokwari diharapkan dapat memberikan angin segar bagi perkembangan ekonomi dan politik di daerah tersebut. Masyarakat Manokwari kini menantikan bagaimana proses Pilkada 2024 akan berjalan dan tokoh-tokoh mana yang akan muncul untuk membawa perubahan positif di daerah mereka. [Tim/MS]

Share :

Baca Juga

BERITA

Rumah Belajar Pelita Kasih: Cahaya Baru Pendidikan Anak Papua di Teluk Bintuni
Peresmian kandang habituasi kasuari dan kanguru tanah di area kantor Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Papua Barat berlangsung pada Selasa, 4 Februari 2025. Sumber: Dok. Pertamina EP

BERITA

SKK Migas & Pertamina EP Papua Bangun Kandang Spesial untuk Kasuari dan Kanguru: Perang Lawan Perdagangan Satwa Liar!

BERITA

Hutan Bintuni Terkuras Diam-Diam! Kayu dan Sawit Mengalir ke Jawa, Siapa yang Diuntungkan?

BERITA

Jalan Hancur, Bus AMB Dihentikan! Warga Bintuni Terancam Lumpuh Transportasi

BERITA

YLBH Sisar Matiti Dukung Kanwil Kemenkumham Papua Barat Dorong Pembentukan Posbakum di Tingkat Kampung

BERITA

Jadwal Terbaru KMP Kasuari Pasifik IV Berlaku Mulai 15 Februari 2025

BERITA

Jadwal Terbaru KMP NAPAN WAINAMI Berlaku Mulai 15 Februari 2025

BERITA

Bupati Teluk Bintuni Warning OPD: Kelola Anggaran dengan Transparan!