Home / Berita

Senin, 22 April 2024 - 13:14 WIT

Intake Proyek BWS Papua Barat di Argosimerai Jebol, Warga: “Tidak Bermanfaat, Belum Dirasakan”

Tampak Intake proyek Balai Wilayah Sungai (BWS) Papua Barat di Argosimerai mengalami kerusakan serius dan jebol. Akibatnya, warga setempat mengeluhkan bahwa proyek ini tidak membawa manfaat yang diharapkan dan belum berdampak positif pada kehidupan mereka.

Tampak Intake proyek Balai Wilayah Sungai (BWS) Papua Barat di Argosimerai mengalami kerusakan serius dan jebol. Akibatnya, warga setempat mengeluhkan bahwa proyek ini tidak membawa manfaat yang diharapkan dan belum berdampak positif pada kehidupan mereka.

Bintuni, Mediaprorakyat.com – Penampungan air atau Intake yang dibangun oleh Balai Wilayah Sungai (BWS) Papua Barat di Jalur 10 Kampung Argosimerai, Distrik Bintuni Timur pada tahun 2021, bertujuan untuk membantu pasokan air dari bendungan induk utama Kali Rajawali Sp3, Distrik Manimeri, kini telah jebol.

Pembangunan Intake ini direncanakan untuk membantu suplai air setelah bendungan induk di Kali Rajawali Sp3 berhenti berfungsi dan mengalami kerusakan.

Seorang petani di dekat bendungan Jalur 10, Ahmad, mengungkapkan bahwa meskipun bendungan dan pergantian pipa dilakukan untuk membantu suplai air, kenyataannya air tidak pernah mengalir ke pemukiman.

“Pada kenyataannya, bendungan dibangun, tetapi pipanya tidak dialirkan ke pemukiman. Apalagi sekarang bendungan sudah jebol,” kata Ahmad, Senin (22/4/2024).

Persoalan air bersih ini, menurut Ahmad, sudah berlangsung lama. Meskipun telah dilakukan pergantian pipa dan pembangunan bendungan, air tidak pernah mengalir ke pemukiman.

“Sudah berapa banyak pipa air yang dipasang ke pemukiman, tetapi airnya tidak pernah mengalir,” keluhnya.

Warga meminta perhatian pihak berwenang untuk menyelidiki dan menyelesaikan masalah ini.

“Kami berharap para penegak hukum memeriksa persoalan air bersih ini dan mengambil tindakan. Ini uang negara yang digunakan,” tandas Ahmad.

Masyarakat berharap adanya solusi untuk mengatasi masalah air bersih yang telah lama mengganggu kehidupan mereka. Mereka juga menginginkan pertanggungjawaban atas penggunaan anggaran negara yang seharusnya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. [TIM/HS]

Baca Juga  Santri Camp di Teluk Bintuni: Cetak Generasi Tangguh dan Berakhlak Mulia, DPRK Beri Dukungan Penuh!

Share :

Baca Juga

Berita

Mahasiswa Unimutu Sampaikan Aspirasi ke Wakil Ketua DPRK Teluk Bintuni

Berita

Sambut HUT ke-80, Brimob Batalyon C Pelopor Gelar Anjangsana di Bintuni
Tampak Wakil Bupati Teluk Bintuni menyematkan mahkota dan noken adat kepada Kepala Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni yang baru, sebagai simbol kehormatan dan penyambutan di Tanah Sisar Matiti. (Foto: Humas Kejari Teluk Bintuni)

Berita

Wakil Bupati Teluk Bintuni Sambut Kajari Baru dengan Prosesi Adat Tanah Sisar Matiti

Berita

Fasilitator dari Berbagai Provinsi Dukung Program GASING di Teluk Bintuni
Keterangan gambar: Kepala Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Teluk Bintuni, Dr. Henry D. Kapuangan, berjabat tangan dengan peserta usai menyematkan tanda peserta pada kegiatan Program Cakap Membaca dan Berhitung (GASING) Fase II di SMP Negeri 2 Bintuni, Senin (3/11/2025).

Berita

Teluk Bintuni Lanjutkan Program GASING untuk Tingkatkan Kompetensi Guru
Keterangan Gambar: Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan (tengah), berpose bersama jajaran pengurus Lembaga Masyarakat Adat (LMA) dan Forum Komunikasi Hak-hak Masyarakat Adat Suku Besar Sebyar usai pertemuan di Masinam Beach, Manokwari, Minggu (2/11/2025). Pertemuan tersebut membahas aspirasi masyarakat adat terkait pemerataan Dana Bagi Hasil (DBH) serta pengelolaan sumber daya migas di wilayah adat Sebyar. (Sumber foto: Narasumber)

Berita

Gubernur Dominggus Mandacan Turun Tangan! Aspirasi Masyarakat Adat Sebyar Siap Ditindaklanjuti
Pembinaan Asrama Mahasiswa Sorong Selatan di Manokwari Bentuk Karakter dan Disiplin Generasi Penerus 📸 Sesi foto bersama pembina, senior, dan mahasiswa baru Asrama Mahasiswa Sorong Selatan di Manokwari. (Foto: JS/MPR)

Berita

Asrama Sorong Selatan Gelar Pembinaan: Bekal Disiplin dan Tanggung Jawab bagi Generasi Muda
Pusat Penelitian Bahasa dan Budaya UNIPA Gelar Pelatihan Merajut Noken Papua: Lestarikan Warisan Budaya di Kalangan Mahasiswa Keterangan foto: Suasana kegiatan pelatihan merajut noken di Fakultas Sastra dan Budaya Universitas Papua (UNIPA), Manokwari.

Berita

Pusat Penelitian Bahasa dan Budaya UNIPA Lestarikan Kearifan Lokal Lewat Pelatihan Noken