Home / BERITA

Sabtu, 20 April 2024 - 09:48 WIT

JB, Tersangka Korupsi Pasar Rakyat Babo Ditangkap di Makassar Setelah 8 Bulan Buron

Kepala Kejati Papua Barat Harli Siregar

Kepala Kejati Papua Barat Harli Siregar

Kejari Teluk Bintuni Tetapkan Empat Tersangka “Korupsi Pasar Babo” , Satu Diantaranya Oknum DPRD Sulbar

 

Bintuni, Mediaprorakyat.com – Tim Tangkap Buronan Kejaksaan Tinggi Papua Barat berhasil menangkap JB, tersangka dalam kasus dugaan tindak pidana korupsi pembangunan pasar rakyat di Distrik Babo, Kabupaten Teluk Bintuni.

JB telah masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni.Kepala Kejaksaan Tinggi Papua Barat, Harli Siregar, mengungkapkan bahwa JB ditetapkan sebagai tersangka berdasarkan Surat Kepala Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni Nomor Kep- 22/R.2.13//Fd.1/06/2022 terkait perkara dugaan korupsi proyek pembangunan pasar rakyat tahun 2018.JB, yang merupakan pengendali penggunaan anggaran, diduga mengatur semua pelaksanaan pekerjaan namun proyek tersebut tidak selesai sehingga tidak dapat diserahterimakan kepada pihak yang berwenang.

Tim Tangkap Buronan Kejaksaan Agung Menciduk ” JBB ” Tersangka Korupsi Pasar Babo

Anggaran proyek tersebut berasal dari APBN senilai Rp 6 miliar.Hasil audit dari Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Papua Barat menyebutkan bahwa pelaksanaan proyek tersebut mengakibatkan kerugian negara sebesar Rp 3,03 miliar.

Dalam proyek tersebut, turut terlibat pejabat seperti Melianus Jensei sebagai pejabat pembuat komitmen (PPK), terpidana Tera Ramar sebagai pejabat penandatangan surat perintah membayar (PPSPM), dan Marthinus Senopadang, Kepala Cabang PT Fikri Bangun Persada sebagai terdakwa.

Menurut Harli, Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni telah lima kali melayangkan surat pemanggilan kepada JB namun tidak mendapat respons, sehingga JB akhirnya dimasukkan dalam DPO.

Kejaksaan Tinggi Papua Barat kemudian menerbitkan surat perintah operasi intelijen (pengamanan) pada 24 Mei 2023 untuk mencari JB.

Tangkap Buron Kasus Korupsi: Pasar Rakyat Babo Kini Sorotan

Setelah delapan bulan pencarian, JB yang sering berpindah-pindah ke beberapa daerah berhasil dideteksi di Kota Makassar.

Baca Juga  FKPPI Kabupaten Teluk Bintuni Gelar Coffee Morning Sambut Pemilu Serentak 2024

Tim Kejaksaan Tinggi Papua Barat berkoordinasi dengan Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan untuk mengamankan JB. Setelah ditangkap, JB diterbangkan ke Manokwari dan diserahterimakan kepada Penyidik Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni. [HS]

 

Share :

Baca Juga

BERITA

Prosesi Adat Moskona Dukung Pencarian Mantan Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni
BEM UNIPA Gelar Aksi Penolakan terhadap Kehadiran PT Freeport Indonesia, Jumat (25 April 2025)

BERITA

Aksi Mahasiswa UNIPA Sukses, Freeport Mundur dari Kampus: Rektor Berikan Tanggapan

BERITA

Aksi “Free Maluku, Free Papua, Free Aceh” di Forum PBB Tuai Respons Keras dari Pemerintah Indonesia
Aksi Penolakan PT Freeport Indonesia oleh BEM UNIPA, Jumat (25 April 2025)

BERITA

BEM UNIPA Lantang: Freeport Bawa Petaka, Bukan Pendidikan
Wakil Bupati Joko Lingara memimpin upacara peringatan Hari Otonomi Daerah ke-XXIX Tahun 2025 yang berlangsung di lapangan apel Kantor Bupati Teluk Bintuni, Distrik Manimeri, pada Jumat (25/04/2025).

BERITA

Pesan Wakil Bupati Joko Lingara pada Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-XXIX Tahun 2025
Kapolda Papua Barat Pantau Mobilisasi Personel dan Logistik dalam Pencarian Iptu Tomi Samuel Marbun. Kapolda Papua Barat memantau langsung mobilisasi personel dan logistik dari Bintuni menuju Moskona dalam rangka pencarian Iptu Tomi Samuel Marbun. Dalam dokumentasi yang bersumber dari tangkapan layar video Humas Polres Teluk Bintuni, terlihat kondisi jalan yang rusak parah di wilayah Gunung Kaca, yang turut menjadi tantangan dalam proses pencarian.

BERITA

Medan Ekstrem Tak Halangi Misi Penyelamatan Iptu Tomi di Moskona
Tim Polri menjalankan misi Operasi Alpha Bravo Moskona 2025 di Kali Rawara.

BERITA

Hari Kedua Pencarian Iptu Tomi di Sungai Rawara Diterjang Cuaca Ekstrem
Dua unit helikopter, yaitu Helikopter Bell 412/P-3002 dan Helikopter Bell 429/P-3202, berada di ketinggian saat menjalankan misi dalam Operasi Alpha Bravo Moskona 2025. (Tangkapan layar/istimewa)

BERITA

Penjelasan Pilot Helikopter dalam Misi Operasi Alpha Bravo Moskona 2025