Home / Berita

Senin, 17 Mei 2021 - 16:23 WIT

Resmikan Gedung Gereja St PASKALIS , Ini Pesan Gubernur

BINTUNI, Mediaprorakyat.com – Gubernur Papua Barat : Manusia Sebagai Subyek Pembangunan Akan Mampu Menempatkan Diri Dalam keselarasan Sesama Umat Beragama

Kegiatan Peresmian Gedung Gereja St PASKALIS Kampung Pasamai Distrik Manimeri Teluk Bintuni, dihadiri oleh sejumlah pejabat penting Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni dan Pemprov Papua barat.

Bupati Teluk Bintuni Petrus Kasihiw, Wakil Bupati Teluk Bintuni Matret Kokop, Ketua DPRD Kabupaten Teluk Bintuni Simon Dowansiba, Perwakilan Pemerintah Provinsi Papua Barat Agustinus M. Rumbino, Anggota DPRD Provinsi Papua Barat Robert Manibui, Daniel Asmorom, Syamsudin Seknun dan sejumlah kepala OPD ruang lingkup Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni.

Dalam sambutannya, Senin (17/5/2021) Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan yang dibacakan oleh Agustinus M Rumbino Kepala Biro Pemerintahan Setda Papua Barat yang mewakili Gubernur Papua barat mengatakan, ” gereja merupakan salah satu lembaga yang dipanggil dalam satu bentuk persekutuan, kesaksian dan pelayanan kasih mempunyai peranan serta tanggung jawab yang sangat dominan dibidang pembinaan mental spritual umat “.

Untuk mewujudkan visi gereja sebagai lembaga dalam realisasinya, tidak terpisahkan dengan pemerintah dimana kapasitasnya sebagai pengayom, pembina serta pengambil kebijakan dalam pertumbuhan serta pengembangan kehidupan rohani sebagaimana dimaksud dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku, sehingga pemerintah akan selalu hadir ditengah masyarakat / jemaat Tuhan dalam pembinaan dan pembangunan dibidang keagamaan

Gubernur Papua Barat mengatakan, pemerintah punya kedudukan dan peran amat penting sebagai bagian integral dari upaya meletakan landasan moral serta spritual yang kokoh bagi keberhasilan pelaksanaan pembangunan nasional dan daerah.

Manusia sebagai subyek pembangunan akan mampu menempatkan diri dalam keselarasan, keseimbangan dan keserasian hidup antar sesama umat manusia.

“Gedung gereja paroki Santo Paskalis Manimeri merupakan sarana yang paling penting dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab kita sebagai orang-orang percaya baik untuk bersekutu, beribadah dan melayani Tuhan,” sahutnya.

Baca Juga  PKN Ajukan Keberatan ke Presiden Prabowo Terkait Komisi Informasi

Mandacan mengapresiasi jemaat gereja katolik Santo Paskalis yang telah mampu membangun gedung ibadah ini, diharapkan tempat ini dapat digunakan untuk beribadah memuliakan nama Tuhan, bersaksi serta melayani.

Pembangunan dan pemberkatan gedung gereja Santo Paskalis Manimeri ini dapat bermanfaat bagi seluruh anggota dan umat sebagai rumah yang kudus dalam mewujudkan panggilannya memberitakan injil.

“Saya atas nama pemerintah provinsi papua barat menyampaikan selamat atas peresmian dan pemberkatan gereja katolik Santo Manimeri Kabupaten Teluk Bintuni pada hari ini,” tutup Agustinus Rumbino dalam sambutan Gubernur Papua Barat. (HS)

Share :

Baca Juga

Berita

Mahasiswa Unimutu Sampaikan Aspirasi ke Wakil Ketua DPRK Teluk Bintuni

Berita

Sambut HUT ke-80, Brimob Batalyon C Pelopor Gelar Anjangsana di Bintuni
Tampak Wakil Bupati Teluk Bintuni menyematkan mahkota dan noken adat kepada Kepala Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni yang baru, sebagai simbol kehormatan dan penyambutan di Tanah Sisar Matiti. (Foto: Humas Kejari Teluk Bintuni)

Berita

Wakil Bupati Teluk Bintuni Sambut Kajari Baru dengan Prosesi Adat Tanah Sisar Matiti

Berita

Fasilitator dari Berbagai Provinsi Dukung Program GASING di Teluk Bintuni
Keterangan gambar: Kepala Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Teluk Bintuni, Dr. Henry D. Kapuangan, berjabat tangan dengan peserta usai menyematkan tanda peserta pada kegiatan Program Cakap Membaca dan Berhitung (GASING) Fase II di SMP Negeri 2 Bintuni, Senin (3/11/2025).

Berita

Teluk Bintuni Lanjutkan Program GASING untuk Tingkatkan Kompetensi Guru
Keterangan Gambar: Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan (tengah), berpose bersama jajaran pengurus Lembaga Masyarakat Adat (LMA) dan Forum Komunikasi Hak-hak Masyarakat Adat Suku Besar Sebyar usai pertemuan di Masinam Beach, Manokwari, Minggu (2/11/2025). Pertemuan tersebut membahas aspirasi masyarakat adat terkait pemerataan Dana Bagi Hasil (DBH) serta pengelolaan sumber daya migas di wilayah adat Sebyar. (Sumber foto: Narasumber)

Berita

Gubernur Dominggus Mandacan Turun Tangan! Aspirasi Masyarakat Adat Sebyar Siap Ditindaklanjuti
Pembinaan Asrama Mahasiswa Sorong Selatan di Manokwari Bentuk Karakter dan Disiplin Generasi Penerus 📸 Sesi foto bersama pembina, senior, dan mahasiswa baru Asrama Mahasiswa Sorong Selatan di Manokwari. (Foto: JS/MPR)

Berita

Asrama Sorong Selatan Gelar Pembinaan: Bekal Disiplin dan Tanggung Jawab bagi Generasi Muda
Pusat Penelitian Bahasa dan Budaya UNIPA Gelar Pelatihan Merajut Noken Papua: Lestarikan Warisan Budaya di Kalangan Mahasiswa Keterangan foto: Suasana kegiatan pelatihan merajut noken di Fakultas Sastra dan Budaya Universitas Papua (UNIPA), Manokwari.

Berita

Pusat Penelitian Bahasa dan Budaya UNIPA Lestarikan Kearifan Lokal Lewat Pelatihan Noken