Home / BERITA

Kamis, 2 Juli 2020 - 09:12 WIT

Bocor Saat Hujan, Atap Gedung DPRD Teluk Bintuni Akan di Rehab

Sekwan DPRD Teluk Bintuni Drs.Mesak Pasali/MPR

BINTUNI || mediaprorakyat.com Atap Gedung  Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Teluk Bintuni yang di resmikan pada saat perayaan ulang tahun Kabupaten Teluk Bintuni ke-14 akan di rehab untuk pertama kalinya.

Sekretaris DPRD Teluk Bintuni Drs. Mesak Pasali kemarin , Rabu (1/7/202) dalam ruang kerjanya menjelaskan, Sesuai dengan petunjuk dan arahan pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Teluk Bintuni Simon Dowansiba, atap Gedung DPRD Teluk Bintuni akan di rehab.

Perbaikan atau rehab ini di lakukan akibat terjadi rembesan air hujan dari atap gedung, menurut Mesak Pasali sudah waktunya.

” Mungkin kondisi dari atas umurnya juga sudah cukup perlu di lakukan perbaikan-perbaikan dan akan dilakukan secara bertahap ” kata Pria yang baru menduduki jabatan Sekwan akhir bulan Desember 2019 lalu.

Kembali Sekwan menjelaskan, kita sudah lakukan Kordinasi dengan kepala dinas PU , karena ini juga melalui proses.

” Kalau dari dinas PU sudah sementara persiapan karena memang itu yang di inginkan tapi karena ada perubahan di atas lewat konsultan agar kondisi atap gedung benar-benar bagus hasilnya ” jelasnya.

Kita harapkan proyek rehab Gedung ini secepatnya di kerjakan di karenakan akan banyak agenda-agenda yang akan di laksanakan.

” Apabila saat musim hujan maka akan mengganggu pelaksanaan rapat nantinya “ucap Mesak.

Dia juga menambahkan selain rehab gedung , ada beberapa perlengkapan juga yang akan di perbaiki termasuk alat pengeras suara di ruang rapat utama.

” Kalau itu merupakan interen kami, saya sudah mendapatkan laporan dari staff kami dan secepatnya juga itu akan kita servis ” pungkasnya. (HS)

Baca Juga  Teluk Bintuni Bersiap Rayakan HUT ke-21 dengan Pameran Spektakuler dan Hiburan Meriah

Share :

Baca Juga

Keterangan gambar: Tangkapan layar memperlihatkan penumpang Kapal Motor (KM) Fajar Mulia II berhasil diselamatkan oleh penumpang lain yang berada di atas kapal, dengan melemparkan seutas tali ke arahnya. Namun, dalam video yang beredar, terlihat kru kapal juga turut melakukan upaya pertolongan. (Istimewa)

BERITA

Penumpang KM Fajar Mulia II Tercebur di Pelabuhan Bintuni, Berhasil Diselamatkan
Direktur Reskrimsus Polda Papua Barat, Kombes Pol Sonny Nugroho Tampubolon, saat ditemui wartawan usai perayaan Hari Bhayangkara, Selasa (1 Juli 2025).

BERITA

Ditreskrimsus Polda Telusuri Dugaan Korupsi di KPU Papua Barat
Foto AKP Boby Rahman, S.Tr.K., S.I.K., setelah memberikan keterangan kepada wartawan di ruang kerjanya pada Senin (30/6/2025).

BERITA

Kasus Dugaan Korupsi Beras ASN di Teluk Bintuni Masuk Tahap Penyidikan, Polres Kirim Tim ke Jakarta

BERITA

Bawaslu Teluk Bintuni Ikuti Pelantikan PPPK Secara Nasional, Lima Nama Resmi Dilantik
Kapolda Papua Barat, Irjen Pol. Jhonny Edison Isir, S.I.K., M.T.C.P., saat membacakan sambutan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, pada Perayaan HUT Bhayangkara ke 79 di lapangan Mapolda Papua Barat,Selasa(1/7/25)

BERITA

Meriah! HUT ke-79 Bhayangkara di Papua Barat Ditutup dengan Tarian Yospan, Polri Tegaskan Komitmen untuk Rakyat

BERITA

Polres Teluk Bintuni Gebrak Hari Bhayangkara ke-79: Tampilkan Wajah Baru Polri yang Dekat dan Melayani Rakyat!

BERITA

KontraS Bongkar “Perampasan Halus”: PT. BSP Diduga Masuk Tanpa Izin Marga Ateta

BERITA

Pukulan Pertama Kapolres Teluk Wondama Tandai Semangat Baru di HUT Bhayangkara ke-79