Home / Berita / Teluk Bintuni

Senin, 22 September 2025 - 17:27 WIT

Isbat Nikah di Teluk Bintuni, Kepastian Hukum bagi Pasangan dan Anak-Anak

Bintuni | Mediaprorakyat.com – Sebanyak 44 pasangan suami istri di Distrik Tomu dan Aranday, Kabupaten Teluk Bintuni, mengikuti sidang isbat nikah yang digelar selama dua hari, Senin (22/9/2025).

Kepala Seksi Bimas Islam dan Pendidikan Islam Kemenag Teluk Bintuni, Nurkholis, menjelaskan sidang isbat merupakan program yang difasilitasi Pengadilan Agama, Dinas Dukcapil, dan Kementerian Agama. Program ini ditujukan bagi pasangan yang sebelumnya menikah secara adat atau agama, namun belum tercatat secara resmi oleh negara.

“Setelah isbat dikabulkan, pasangan akan mendapatkan kartu nikah resmi dari Kemenag dan akta nikah dari Dukcapil . Dengan begitu, pernikahan mereka diakui secara agama dan negara,” ujar Nurkholis saat dikonfirmasi via telepon.

Ia menambahkan, tujuan sidang isbat juga untuk memberikan kepastian hukum bagi anak-anak dari pasangan tersebut. Dengan status hukum yang jelas, anak-anak dapat mengurus dokumen penting seperti akta kelahiran, kartu keluarga, KTP, hingga kebutuhan administrasi lainnya.

“Hal ini akan memudahkan mereka di masa depan, baik untuk sekolah, kuliah, melamar pekerjaan, maupun menjadi ASN tanpa kendala administrasi,” sambungnya.

Berdasarkan data yang diterima, sidang isbat diikuti 21 pasangan dari Kampung Tomu dan 23 pasangan dari Kampung Aranday. Sidang dipimpin oleh tiga hakim dari Pengadilan Agama Manokwari, Papua Barat.

Nurkholis berharap seluruh peserta dapat terlayani dengan baik sehingga administrasi kependudukan mereka menjadi lengkap.

“Dengan begitu, anak-anak punya kepastian hukum dan bisa mengakses layanan publik tanpa hambatan,” pungkasnya.

 

[red/mpr/hs]

Baca Juga  Semarak HUT Pekabaran Injil ke-115, Ratusan Jemaat Ikuti Jalan Santai Bersama Bupati Teluk Bintuni

Share :

Baca Juga

Berita

P2TIM Bintuni Buka Akses Informasi Lewat Open House, Pemerintah Beri Dukungan Penuh

Berita

Kadisdikbudpora Teluk Bintuni Resmi Buka PORSENI SMAN 1 Bintuni 2025
https://mediaprorakyat.com/2025/11/15/dinas-pertanian-teluk-bintuni-gelar-bimtek-tingkatkan-kapasitas-peternak-oap/

Berita

Dinas Pertanian Teluk Bintuni Gelar Bimtek Tingkatkan Kapasitas Peternak OAP
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Teluk Bintuni adalah Abraham A. Inanosa, SP., MP

Berita

6,75 Hektare Padi di Tembuni Dipanen, Pemkab Teluk Bintuni Perkuat Ketahanan Pangan

Berita

Pembacokan Ojek di Bintuni: Polisi Amankan Pelaku dan Parang, Motif Diselidiki

Berita

Bawaslu Teluk Bintuni Gelar Rakor Lintas Lembaga Terkait Pengawasan Daftar Pemilih Berkelanjutan

Berita

Waket II DPRK Teluk Bintuni Pimpin Peninjauan Lokasi Banjir, Soroti Progres Pembangunan Jembatan di Tuhiba

Berita

Wabup Joko Lingara Tekankan Sinergi dalam Pemaparan RKL-RPL PT Layar Nusantara Gas