Home / Berita / Polres Teluk Bintuni / Teluk Bintuni

Sabtu, 8 Maret 2025 - 18:13 WIT

Pemkab Teluk Bintuni Pulangkan Warga Eksodus! 50 KK Kembali ke Moskona Barat dengan Bantuan Sembako

Bintuni, Mediaprorakyat.com – Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni secara resmi memulangkan masyarakat eksodus Distrik Moskona Barat dalam sebuah acara yang digelar di Polsek Bintuni, Sabtu (08/03/2025) pukul 11.00 WIT. Acara ini dihadiri oleh unsur kepolisian, pemerintahan daerah, serta masyarakat setempat.

Kapolres Teluk Bintuni, AKBP H. Dr. Choiruddin Wachid, S.I.K., M.M., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan pemulangan yang disebabkan oleh menunggu dukungan dari pemerintah daerah.

Kapolres juga memastikan bahwa pihak kepolisian telah melakukan patroli di wilayah Mayerga dan sekitarnya guna menjamin keamanan masyarakat yang kembali ke kampung halaman mereka.

Sementara itu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Teluk Bintuni, Rheinhard C. Maniagasi, S.STP., menekankan pentingnya menjaga stabilitas keamanan di Moskona Barat.

Rheinhard juga mengimbau masyarakat agar segera kembali ke kampung halaman demi kelangsungan pendidikan anak-anak yang akan menghadapi ujian nasional serta untuk memastikan keberlanjutan layanan kesehatan dan pendidikan.

Kegiatan pemulangan berlangsung dengan aman dan lancar hingga selesai pada pukul 11.45 WIT.

Rheinhard C. Maniagasi berharap semua pihak terus berkoordinasi guna menjaga kondisi yang kondusif di Moskona Barat.

Berdasarkan data yang diperoleh Mediaprorakyat.com, sebanyak 50 kepala keluarga (KK) yang dipulangkan menerima bantuan sembako yang disalurkan melalui Kepala Distrik dan Sekretaris Distrik Moskona Barat.

Bantuan tersebut mencakup 350 paket sembako yang diperuntukkan untuk memenuhi kebutuhan selama tujuh hari, tanpa adanya bantuan dalam bentuk uang tunai. [HS]

Baca Juga  Ketua Pengadilan Negeri Manokwari Lantik Wakil Ketua I DPRK Teluk Bintuni Sugandi

Share :

Baca Juga

Berita

Momentum Otsus Papua: UNIMUTU Perkuat Komitmen untuk OAP
Keterangan Gambar: Kasi Propam Polres Teluk Bintuni Iptu Rico Baware, S.IP., bersama Kasat Lantas Iptu Yusuf Manilet melakukan pengecekan kendaraan bermotor milik personel saat penertiban internal dalam rangka Operasi Zebra Mansinam 2025 di halaman Mapolres Teluk Bintuni.

Berita

Polres Teluk Bintuni Tertibkan Kendaraan Personel dalam Operasi Zebra Mansinam 2025

Berita

UNIMUTU Mantapkan Langkah sebagai Kampus Adat, Rektor Audiensi dengan Wamen Dikti
Keterangan Gambar: Kapolres Teluk Bintuni, AKBP Hari Sutanto, S.I.K., menyematkan pita operasi kepada perwakilan personel sebagai tanda dimulainya Operasi Zebra Mansinam 2025. Penyematan ini menjadi simbol resmi dimulainya pelaksanaan operasi yang bertujuan meningkatkan disiplin berlalu lintas serta mewujudkan keamanan dan keselamatan di wilayah Kabupaten Teluk Bintuni. (Foto: Humas Polres Teluk Bintuni)

Berita

Tujuh Pelanggaran Jadi Sasaran Utama Operasi Zebra Mansinam 2025 di Teluk Bintuni
DPRA Soroti Infrastruktur sebagai Kunci Ekonomi dan Mendesak Penanganan Banjir Kronis Tripa di Nagan Raya

Berita

Nurchalis: Infrastruktur Kunci Ekonomi Aceh

Berita

P2TIM Bintuni Buka Akses Informasi Lewat Open House, Pemerintah Beri Dukungan Penuh

Berita

Kadisdikbudpora Teluk Bintuni Resmi Buka PORSENI SMAN 1 Bintuni 2025
https://mediaprorakyat.com/2025/11/15/dinas-pertanian-teluk-bintuni-gelar-bimtek-tingkatkan-kapasitas-peternak-oap/

Berita

Dinas Pertanian Teluk Bintuni Gelar Bimtek Tingkatkan Kapasitas Peternak OAP