Home / BERITA / POLRES TELUK BINTUNI

Kamis, 2 Januari 2025 - 02:46 WIT

Pengabdian dan Prestasi: Kapolres Teluk Bintuni Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 22 Personel dan Purna Tugas AKP Ihlasan

Bintuni, Mediaprorakyat.com – Kapolres Teluk Bintuni, AKBP Dr. H. Choiruddin Wachid, S.I.K., M.M., M.H., M.Si., memimpin upacara kenaikan pangkat dan purna bakti personel Polres Teluk Bintuni pada Kamis pagi (02/01/2025) di lapangan upacara Polres Teluk Bintuni.

Dalam sambutannya, Kapolres Choiruddin menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2025 kepada seluruh anggota. Ia juga memberikan apresiasi kepada 22 personel yang memperoleh kenaikan pangkat pada periode 1 Januari 2025.

“Selamat kepada seluruh anggota yang naik pangkat setingkat lebih tinggi. Semoga momen ini menjadi motivasi untuk meningkatkan semangat kerja dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Kapolres.

Selain itu, upacara juga menjadi momen penghormatan bagi AKP Ihlasan, yang resmi memasuki masa purna tugas setelah 32 tahun pengabdian di Kepolisian. Kapolres menyampaikan rasa terima kasih atas dedikasi AKP Ihlasan selama bertugas.

“Kami ucapkan terima kasih atas pengabdian dan dedikasinya selama 32 tahun. Tetaplah menjadi Bhayangkara sejati, selalu berkarya, dan menjadi inspirasi di tengah masyarakat,” tambahnya.

Adapun rincian personel yang menerima kenaikan pangkat adalah sebagai berikut:

– Dari Iptu ke AKP: 2 orang

– Dari Ipda ke Iptu: 4 orang

– Dari Aipda ke Aiptu: 2 orang

– Dari Brigpol ke Bripka: 1 orang

– Dari Briptu ke Brigpol: 12 orang

– Dari Bripda ke Briptu: 1 orang

Upacara ini berlangsung dengan khidmat, dihadiri oleh seluruh jajaran Polres Teluk Bintuni dan keluarga personel yang merayakan pencapaian mereka. [HS]

 

Baca Juga  Rumah Keadilan Restorasi, Ridwan Manilet : Solusi Damai untuk Konflik Masyarakat di Kampung Argosigemarai

Share :

Baca Juga

BERITA

Rumah Belajar Pelita Kasih: Cahaya Baru Pendidikan Anak Papua di Teluk Bintuni
Peresmian kandang habituasi kasuari dan kanguru tanah di area kantor Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Papua Barat berlangsung pada Selasa, 4 Februari 2025. Sumber: Dok. Pertamina EP

BERITA

SKK Migas & Pertamina EP Papua Bangun Kandang Spesial untuk Kasuari dan Kanguru: Perang Lawan Perdagangan Satwa Liar!

BERITA

Hutan Bintuni Terkuras Diam-Diam! Kayu dan Sawit Mengalir ke Jawa, Siapa yang Diuntungkan?

BERITA

Jalan Hancur, Bus AMB Dihentikan! Warga Bintuni Terancam Lumpuh Transportasi

BERITA

YLBH Sisar Matiti Dukung Kanwil Kemenkumham Papua Barat Dorong Pembentukan Posbakum di Tingkat Kampung

BERITA

Jadwal Terbaru KMP Kasuari Pasifik IV Berlaku Mulai 15 Februari 2025

BERITA

Jadwal Terbaru KMP NAPAN WAINAMI Berlaku Mulai 15 Februari 2025

BERITA

Bupati Teluk Bintuni Warning OPD: Kelola Anggaran dengan Transparan!