Home / Berita

Rabu, 16 Oktober 2024 - 08:55 WIT

GKI Sion Sibena Rayakan HUT GKI Ke-68 dengan Serangkaian Perlombaan 

Elieser Padwa, Ketua Panitia HUT GKI Ke -68
GKI  Sion Sibena (kanan) dan Sem Refideso, Sekretaris HUT GKI Ke -68 GKI Sion Sibena.

Elieser Padwa, Ketua Panitia HUT GKI Ke -68 GKI Sion Sibena (kanan) dan Sem Refideso, Sekretaris HUT GKI Ke -68 GKI Sion Sibena.

Bintuni, Mediaprorakyat.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-68 Gereja Kristen Injili (GKI), GKI Sion Sibena mengadakan serangkaian kegiatan perlombaan yang bertujuan mempererat kebersamaan antarjemaat serta masyarakat luas.

Rangkaian kegiatan ini berlangsung dari 10 hingga 24 Oktober 2024, diikuti oleh jemaat dan perwakilan dari berbagai komunitas di Teluk Bintuni.

Ketua Panitia HUT GKI ke-68 GKI Sion Sibena, Elieser Padwa, menyampaikan bahwa acara ini melibatkan berbagai lomba yang dapat diikuti oleh seluruh kalangan, termasuk masyarakat non-Kristen.

“Kegiatan ini diikuti oleh jemaat GKI Sion Sibena dan perwakilan dari gereja serta komunitas lainnya. Perlombaan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara jemaat dan masyarakat,” ujarnya pada Rabu (16/10/2024) saat menyaksikan pertandingan gawang kecil di lingkungan gereja.

Salah satu acara yang menarik perhatian adalah turnamen catur terbuka untuk umum, yang diikuti oleh berbagai kalangan, termasuk peserta dari komunitas Muslim.

Selain itu, panitia juga menggelar pertandingan bola voli yang diikuti oleh 12 jemaat dari Klasis GKI Lingkungan 1, termasuk perwakilan dari Rutan Kelas II B Bintuni, SMA YPK Bintuni, dan GKI Elim Meyado.

Untuk jemaat GKI Sion Sibena sendiri, diselenggarakan lomba gawang kecil antar-rayon dengan tujuh rayon yang berpartisipasi. Acara ini juga dimeriahkan dengan lomba tarik suara untuk umum, serta lomba menghias kue HUT GKI ke-68 yang dikhususkan bagi para ibu jemaat.

Panitia tak melupakan anak-anak dalam kegiatan ini, dengan mengadakan lomba mewarnai gambar dan lomba Ranking 1, yang bertujuan untuk mengasah kreativitas dan pengetahuan mereka.

Semua rangkaian acara akan ditutup dengan kegiatan jalan sehat pada 24 Oktober 2024, di mana seluruh jemaat dan masyarakat diharapkan dapat berpartisipasi.

Baca Juga  Ketua DPRD Teluk Bintuni Serahkan SK Bersama DOB Babo Raya Ke Panitia

Elieser Padwa berharap kegiatan ini dapat mempererat persaudaraan antarwarga di Bintuni.

“Kami berharap kegiatan ini bisa memupuk kebersamaan tidak hanya di antara jemaat, tetapi juga masyarakat luas, termasuk mereka yang dari agama lain,” tuturnya.

Senada dengan Elieser, Sem Refideso selaku Sekretaris Panitia menambahkan bahwa rangkaian acara ini diharapkan memberikan dampak positif bagi semua peserta dan semakin memperkuat rasa kebersamaan di Teluk Bintuni. Panitia akan menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba pada acara penutupan nanti. [HS]

Share :

Baca Juga

Nasional

Perkuat Advokasi Adat Sebyar, UNIMUTU dan PP Muhammadiyah Jalin Kerja Sama Strategis
Petugas dari Tim Macan Gunung mengamankan terduga pelaku pembacokan di sebuah area kebun sebelum dibawa ke Polres Teluk Bintuni, Jumat (14/11/2025).

Berita

Aksi Cepat Tim Macan Gunung: Pelaku Pembacokan Berhasil Ditangkap
Wabup Joko Linggara Serahkan Dana Padat Karya Tahap II untuk Enam Pokja di Distrik Babo

Berita

Wabup Joko Linggara Salurkan Dana Padat Karya Tahap II untuk Distrik Babo

Berita

Polda Papua Barat Gelar Supervisi dan Konseling Psikologi di Polres Teluk Bintuni

Berita

UNIMUTU Gelar Beragam Lomba dan Kegiatan Meriah Sambut Milad Muhammadiyah ke-113

Berita

Miko Furimbe, Potret Semangat Juang Lulusan P2TIM di Dunia Kerja Modern
Kamar Adat Pengusaha Papua Segel Kantor Dinas PU Wondama, Protes Dana Bagi Hasil yang Tak Kunjung Cair

Berita

Kantor Dinas PU Wondama Disegel KAPP, Tuntut Pencairan Dana Bagi Hasil 2025

Berita

Wakil Bupati Teluk Bintuni Apresiasi Kreativitas Pelajar dalam Lomba Tari Kontemporer