Home / Berita

Kamis, 27 Juni 2024 - 00:50 WIT

Pemkab Teluk Bintuni Serahkan Kompensasi kepada Suku Sumuri: Babak Baru Hubungan Masyarakat Adat dan Genting Oil

Gambar Lokasi Perusahaan Genting Oil Kasuri yang beralamat di Nagote, Distrik Sumuri, Kabupaten Teluk Bintuni (Sumber: Google)

Gambar Lokasi Perusahaan Genting Oil Kasuri yang beralamat di Nagote, Distrik Sumuri, Kabupaten Teluk Bintuni (Sumber: Google)

Penyerahan Kompensasi Tanah Ulayat Suku Sumuri oleh Pemkab Teluk Bintuni dan Genting Oil Kasuri
Penyerahan Kompensasi Tanah Ulayat Suku Sumuri oleh Pemkab Teluk Bintuni dan Genting Oil Kasuri

Bintuni, Mediaprorakyat.com – Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni melalui Sekretariat Daerah akan mengadakan acara penyerahan kompensasi pemanfaatan tanah ulayat masyarakat hukum adat Suku Sumuri. Acara ini merupakan tindak lanjut dari kesepakatan yang dicapai pada 28 Mei 2024 mengenai nilai kompensasi dari Genting Oil Kasuri, Pte. Ltd. kepada marga-marga Suku Sumuri, pemilik lokasi kegiatan investasi perusahaan tersebut.

Penyerahan kompensasi akan dilaksanakan secara simbolis pada Jumat, 28 Juni 2024, mulai pukul 09.30 WIT hingga selesai, bertempat di Sasana Karya Kantor Bupati Teluk Bintuni. Kegiatan ini adalah bentuk tanggung jawab dan komitmen pemerintah daerah serta perusahaan terhadap masyarakat adat setempat.

Dalam undangan resmi yang dikeluarkan, Plh. Sekretaris Daerah I Wayan Sidia, ST., M.Ling, menyampaikan bahwa acara ini akan dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Teluk Bintuni, para pejabat pimpinan tinggi pratama, Kepala Kantor Badan Pertanahan Kabupaten Teluk Bintuni, serta para kepala bagian di lingkup Sekretariat Daerah.

Isi dalam surat disebutkan bahwa, tembusan undangan juga disampaikan kepada Bupati Teluk Bintuni dan Pimpinan Genting Oil Kasuri Pte. Ltd.

“Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni berharap kegiatan ini dapat memperkuat hubungan antara pemerintah, perusahaan, dan masyarakat adat serta mendukung investasi yang berkelanjutan di daerah tersebut,” ujar Kabag Humas dan Protokoler Setda Teluk Bintuni, Dominggus Pattikawa, saat dihubungi mediaprorakyat.com, Rabu pagi (27/6/2024).

Acara ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara semua pihak yang terlibat dan mendukung kelangsungan investasi di Teluk Bintuni dengan tetap menghormati hak-hak masyarakat adat. [HS]

Baca Juga  Tokoh Masyarakat Ajak Warganya Jaga Kambtimas , Bahmuddin Fimbay ; Bintuni Kota Damai

Share :

Baca Juga

Keterangan gambar: Wakil Bupati Teluk Bintuni Joko Lingara (kiri) bersama Ketua Umum PBSI Provinsi Papua Barat Drs. Deddy Sunandar saat pelantikan Pengurus PBSI Teluk Bintuni masa bakti 2025–2029.

Berita

PBSI Teluk Bintuni Dilantik, Wabup Tekankan Pembinaan Atlet
Ketua DPC PDIP Teluk Bintuni periode 2025–2030: Ma'dika, S.Pd

Berita

Madika S.Pd Nahkodai PDIP Bintuni: Siapkan Lompatan Politik Menuju 5 Kursi Dewan
Wamen Dikdasmen Apresiasi Peran Muhammadiyah dalam Menekan Angka Putus Sekolah di Papua Barat

Berita

Wamen Dikdasmen Apresiasi Muhammadiyah Tekan Angka Putus Sekolah di Papua Barat

Berita

Selaraskan Pembangunan dengan Visi SERASI, Kesbangpol Bintuni Bimbing Organisasi Penerima Hibah

Berita

SMAMCO Manokwari Resmi Dibuka, Perkuat Integrasi Pendidikan dan Budaya Adat

Berita

PDIP Teluk Bintuni Gelar Konfercab, Teguhkan Konsolidasi dan Penguatan Kader Menuju Pembangunan Daerah

Berita

HUT PGRI ke-80 dan HGN 2025: Teluk Bintuni Jadi Tuan Rumah Perayaan Tingkat Papua Barat
Keterangan Gambar: Sejumlah pejabat daerah dan perwakilan perusahaan berdiri di panggung utama saat prosesi pelepasan kargo LNG perdana oleh PT Padoma Ubodari Energy di Kampung Tanah Merah Baru, Distrik Sumuri, Kabupaten Teluk Bintuni. Acara yang berlangsung pada 24 November 2025 ini digelar dengan latar pemandangan laut yang memperkuat suasana seremoni peresmian. (Istimewa)

Berita

Pengiriman Perdana Kargo LNG PT Padoma Ubodari Energy Resmi Dilepas di Teluk Bintuni