Home / BERITA

Rabu, 5 Oktober 2022 - 05:13 WIT

Polisi Tanamkan Tata Cara Aman Berlalulintas Kepada Pelajar Di Bintuni

Keterangan Gambar : Satlantas Polres Teluk Bintuni melakukan kegiatan sosialisasi tata cara aman berlalulintas di SD Terpadu Bintuni. 

BINTUNI , Mediaprorakyat.com – Satlantas Polres Teluk Bintuni melakukan kegiatan Sosialisasi Tata Cara Aman Bersekolah kepada  Siswa Siswi SD Negeri Terpadu Bintuni Dalam Rangka Ops Zebra Mansinam 2022. Rabu  (5/10/2022)

Hadir dalam kegiatan Kasat Lantas Polres Teluk Bintuni , Kaur Bin Opsnal Sat Lantas, Kepala Sekolah SD Terpadu Bintuni, Anggota Sat Lantas Polres Teluk Bintuni dan Siswa siswi SD Terpadu Bintuni.

Pada kegiatan tersebut Kasat Lantas Polres Teluk Bintuni IPDA Pasha Aditya Nugraha, S.tr.k menyampaikan materi sosialisasi tata cara aman bersekolah kepada Siswa Siswi SD Negeri Terpadu Bintuni.

” Sosialisasi ini dilakukan dalam rangka memberikan wawasan tentang keselamatan berlalu lintas  dan memperkenalkan rambu-rambu lalu lintas pada anak,Polres Teluk Bintuni melakukan Sosialisasi ke SD Negeri Terpadu di wilayah Kabupaten Teluk Bintuni ” kata Ipda Pasha dihadapan peserta Sosialisasi.

Diperjelas oleh Ipda Pasha , maksud dan tujuan dilaksanakan Sosialisasi ini  adalah untuk menanamkan pengetahuan dan menumbuhkan perilaku tertib berlalu lintas sejak dini. Dengan harapan anak-anak  memahami tata cara berlalu lintas lintas dengan baik, mengenal rambu-rambu lalu lintas dengan baik dan benar sehingga dapat mengurangi resiko kecelakaan di masa datang.

” Pada gilirannya nanti, saat mereka dewasa mereka mampu mengendarai motor atau mobil dengan mematuhi rambu-rambu lalu lintas yang telah diketahui dan dipahami serta berlalu lintas dengan tertib sesuai aturan yang berlaku “. Kata Ipda Pasha.

Kasat Lantas Polres Teluk Bintuni berharap, semoga dengan adanya Sosialisasi Tata Cara Aman Bersekolah ini. Pelajar agar lebih memahami tata cara tertib berlalulintas dengan baik dan berkeselamatan. Dengan tujuan berkurangnya angka kecelakaan di kalangan pelajar. tutup Ipda Pasha. mpr-01

Baca Juga  Cemilan Khas Papua: Pinang, Sirih, dan Kapur

Share :

Baca Juga

BERITA

Rumah Belajar Pelita Kasih: Cahaya Baru Pendidikan Anak Papua di Teluk Bintuni
Peresmian kandang habituasi kasuari dan kanguru tanah di area kantor Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Papua Barat berlangsung pada Selasa, 4 Februari 2025. Sumber: Dok. Pertamina EP

BERITA

SKK Migas & Pertamina EP Papua Bangun Kandang Spesial untuk Kasuari dan Kanguru: Perang Lawan Perdagangan Satwa Liar!

BERITA

Hutan Bintuni Terkuras Diam-Diam! Kayu dan Sawit Mengalir ke Jawa, Siapa yang Diuntungkan?

BERITA

Jalan Hancur, Bus AMB Dihentikan! Warga Bintuni Terancam Lumpuh Transportasi

BERITA

YLBH Sisar Matiti Dukung Kanwil Kemenkumham Papua Barat Dorong Pembentukan Posbakum di Tingkat Kampung

BERITA

Jadwal Terbaru KMP Kasuari Pasifik IV Berlaku Mulai 15 Februari 2025

BERITA

Jadwal Terbaru KMP NAPAN WAINAMI Berlaku Mulai 15 Februari 2025

BERITA

Bupati Teluk Bintuni Warning OPD: Kelola Anggaran dengan Transparan!