
BINTUNI || Mediaprorakyat.com – Komandan Kodim 1806/Teluk Bintuni Letkol Inf Kadek Abriawan, S.IP, Pembangunan akses jalan sesuai rencana sepanjang 375 meter masih di kerjakan hingga saat ini (19/6) dalam pelaksanaan kegiatan TMMD Ke-111 di Kampung Idoor , Distrik Wamesa, Kabupaten Teluk Bintuni tetap berjalan.
” Pada pelaksanaan kegiatan TMMD hari ini masih berjalan dengan maksimal, Anggota dan masyarakat saling bergotong royong dalam pembangunan ini, ” kata Dandim, Bintuni , Sabtu (19/6/2021)
Pembuatan jalan di kampung Idoor Distrik Wamesa sejauh 375 meter masih berlangsung yang bertujuan untuk mempermudah jalur akses dari kampung satu ke kampung berikutnya untuk masyarakat kampung idoor Distrik Wamesa.
Anggota satgas TMMD dan warga hari ini keliatan sangat bersemangat dalam pelaksanaan TMMD ini, hari ini terlihat banyak warga juga yang membantu membawa papan untuk pembuatan bangunan.
Masyarakat di sana sangat bangga pada anggota TNI yang sudah sangat membantu Meraka, oleh karena itu masyarakat sangat bersemangat dalam membantu pembangunan ini. (HS)